Ikatan Ahli Bencana Indonesia Nyatakan Potensi Tsunami Kecil

Rabu, 02 Maret 2016 - 21:52 WIB
Ikatan Ahli Bencana...
Ikatan Ahli Bencana Indonesia Nyatakan Potensi Tsunami Kecil
A A A
JAKARTA - Ikatan Ahli Bencana Indonesia menyatakan, gempa strike slip kemungkinan potensi tsunami tidak besar. Tsunami besar biasanya kalau mekanismenya thrust.

"Sumber gempa dari sistem patahan Investigator Fracture Zone (IFZ) di Samudera Hindia menyebabkan pergeseran lempeng secara mendasar sehingga tidak akan membangkitkan tsunami besar," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho, Rabu (2/3/2016).

Ditambahkan dia, tsunami besar jika terjadi sistem sesar transform. "Mirip gempa di barat daya Simeulue pada 11 April 2012. Goncangan dirasakan di Padang III MMI (lemah). Laporan sementara aman," pungkasnya.

Meski demikian, warga terlanjut panik menyikapi gempa 8,3 SR yang terjadi di Mentawai. Menurut pengamatan langsung, kepanikan warga masih terlihat. Seperti yang terjadi di Padang.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9452 seconds (0.1#10.140)