Tangkap 4 Orang di Singapura, Polresta Barelang Koordinasi dengan Densus 88

Minggu, 21 Februari 2016 - 15:22 WIB
Tangkap 4 Orang di Singapura,...
Tangkap 4 Orang di Singapura, Polresta Barelang Koordinasi dengan Densus 88
A A A
BATAM - Jajaran Polresta Barelang akan berkoordinasi dengan pihak Densus 88 terkait empat orang yang baru saja diamankan di Singapura. Pasalnya, saat diamankan, keempatnya diduga akan berangkat menuju Suriah melalui Singapura.

"Kita akan mengidentifikasi dan memeriksa keempatnya dulu. Kalau memang dari hasil pemeriksaan, mereka ada kaitannya dengan komplotan ISIS, kita akan langsung berkoordinasi dengan Densus 88," kata Kapolresta Barelang, Kombes Pol Helmy Santika.

Sebelumnya, pemulangan keempat pria yang diduga mantan anggota ISIS tersebut mendapat pengawalan ketat dari pihak kepolisian.

Sejumlah anggota Brimob tampak berjaga-jaga di pintu kedatangan Pelabuhan Batam Centre. Selain itu, tampak puluhan anggota Satuan Sabhara Polresta Barelang berseragam lengkap juga membuat barisan pengawalan.

Keempat pria yang hingga kini belum diketahui namanya tersebut diduga akan kembali berangkat ke Suriah melalu Bandara Internasional Changi, Singapura.

Sebelumnya, keempat pria yang dua diantaranya memiliki hubungam keluarga ini sempat bertolak ke Johor, Malaysia.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1144 seconds (0.1#10.140)