Diduga Terlilit Utang, Usman Nekat Bakar Diri dengan Bensin

Jum'at, 19 Februari 2016 - 12:03 WIB
Diduga Terlilit Utang,...
Diduga Terlilit Utang, Usman Nekat Bakar Diri dengan Bensin
A A A
BATAM - Diduga terlilit utang, Usman (32), warga Kaveling Seilekop, Blok A Nomor 35, Kelurahan Seilekop, Sagulung, Batam, Kepulauan Riau, mencoba bunuh diri dengan cara membakar diri di dalam kamarnya, Jumat (19/2/2016) sekira pukul 07.30 WIB.

Usman yang 90 persen tubuhnya mengalami luka bakar kemudian dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah, Batuaji.

Informasi yang dirangkum, kejadian ini pertama kali diketahui oleh istri korban, Ade Novianti (30). Ade kaget melihat suaminya sudah terkapar dengan kondisi mengalami luka bakar.

Ditemui di RSUD Embung Fatimah, Kapolsek Sagulung AKP Chrisman Panjaitan membenarkan kejadian percobaan bunuh diri yang dilakukan Usman. Mendapat kabar itu, pihaknya langsung ke Tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Korban bakar diri di dalam kamarnya. Kita dapat informasi dari warga, langsung menuju ke TKP," kata Chrisman.

Dia menyampaikan, dari keterangan saksi (istri korban), Usman mencoba mengakhiri hidup dengan cara membakar diri. "Dugaan stres karena dililit utang. Sudah dua kali, kemudian dicoba lagi sekarang. Korban terlilit utang lantaran suka mabuk-mabukan dan main judi," ujarnya.

Terpisah, Humas RSUD Embung Fatimah Nuraini mengatakan, pihak rumah sakit sudah memberikan penanganan intensif kepada korban. "Sedang ditangani, korban mengalami luka serius," ujar Nuraini saat dikonfirmasi.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6475 seconds (0.1#10.140)