Mesin Mati Mendadak di Perlintasan, Mobil Disambar Kereta Api

Kamis, 28 Januari 2016 - 01:03 WIB
Mesin Mati Mendadak...
Mesin Mati Mendadak di Perlintasan, Mobil Disambar Kereta Api
A A A
TEBING TINGGI - Sebuah mobil mini bus Suzuki Carry BK 1295 LW yang dikemudikan Hermansyah Rangkuti (43) ringsek dihantam Kereta Api Sri Bilah, Rabu (27/1/2016).

Beruntung, warga Jalan Gunung Arjuna Gang Bukit Lestari Kelurahan Mekar Sentosa Kecamatan Rambutan Kota Tebingtinggi itu tidak mengalami luka serius.

Keterangan berhasil dihimpun dilokasi kejadian, peristiwa kecelakaan ini berawal saat mobil mini bus suzuki Carry yang datang dari arah Jalan Arjuna hendak menuju ke Jalan Yos Sudarso.

Namun ketika sedang melintas di perlintasan rel kereta api, mesin mobil ini tiba-tiba mati, sementara kereta api penumpang Sri Bilah jurusan Medan - Rantau Prapat yang datang dari arah Medan hendak melintas.

Panik melihat kereta api kian mendekat, Hermansyah dan dua orang saudaranya, Edi Suherman Rangkuti serta Zunaidi Rangkuti yang berada di dalam mobil bergegas keluar.

Ketiganya sempat berusaha untuk mendorong mini bus agar keluar dari tengah-tengah rel menginggat kereta api yang kian mendekat.

Namun usaha ketiganya tidak berhasil, hingga kereta api akhirnya menghantam dinding sebelah kanan mobil. Kuatnya hantaman kereta api menyebabkan mobil sempat terseret hingga sejauh seratus meter dari lokasi kejadian.

"Nggak tau kenapa tiba-tiba aja mesin mobilku mati, rencananya kami akan ke Lima Puluh untuk berjualan. Syukurlah kami bertiga sempat keluar dari mobil, kalau tidak nggak tau apa yang terjadi," ujar Hermansyah.
(nag)
Berita Terkait
Banyak Korban Jiwa,...
Banyak Korban Jiwa, Kasus Kecelakaan di Jalan Tol Masih Tinggi
Hati-hati! Ini 4 Faktor...
Hati-hati! Ini 4 Faktor Utama Penyebab Kecelakaan di Jalan Tol
Prancis Ganti Nama Kecelakaan...
Prancis Ganti Nama Kecelakaan Lalu Lintas Fatal Jadi Pembunuhan Lalu Lintas
Polisi Ini Rela Menambal...
Polisi Ini Rela Menambal Jalan Berlubang Demi Mencegah Lakalantas
Kecelakaan Maut di Jalan...
Kecelakaan Maut di Jalan Raya Bogor, Seorang Perempuan Tewas
Risiko Kecelakaan Lalu...
Risiko Kecelakaan Lalu Lintas Tinggi, JRP Lakukan Ini
Berita Terkini
Dokter Cabul Lecehkan...
Dokter Cabul Lecehkan Wanita Hamil saat Periksa USG Ditangkap, Polisi: Ada 2 Korban
1 jam yang lalu
Legislator Partai Perindo...
Legislator Partai Perindo Lam Marganda Silaban Perjuangkan Pembangunan Infrastruktur dan Pertanian di Humbang Hasundutan
2 jam yang lalu
Viral! Rutan Pekanbaru...
Viral! Rutan Pekanbaru Diduga Jadi Tempat Dugem Tahanan
3 jam yang lalu
Mahasiswi UB Diduga...
Mahasiswi UB Diduga Jadi Korban Pemerkosaan Mahasiswa UIN Malang, Begini Kronologinya
3 jam yang lalu
Viral Transjakarta Melaju...
Viral Transjakarta Melaju di Jalurnya Kena Tilang ETLE, Ini Penjelasan Polisi
4 jam yang lalu
IDI Investigasi Kasus...
IDI Investigasi Kasus Dokter Kandungan di Garut Lecehkan Pasien saat USG
5 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved