Terlindas Truk, Pegawai Puskesmas Meregang Nyawa

Rabu, 23 Desember 2015 - 16:10 WIB
Terlindas Truk, Pegawai...
Terlindas Truk, Pegawai Puskesmas Meregang Nyawa
A A A
KARANGANYAR - Nasib nahas harus diterima oleh Sri Winarni, warga Tolok Tegalgede, Karanganyar.

Pegawai Puskesmas Gambirsari Kota Solo, tersebut harus meregang nyawa setelah terlindas truk di Simpang Botol Palur Kecamatan Jaten Karanganyar, Rabu (23/12/2015) pagi.

Informasi dari Kasat Lantas Polres Karanganyar AKP Suryo Wibowo menyebutkan kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 07.00 WIB.

Ketika itu korban mengendarai sepeda motor dengan plat nomor AD 6588 YZ dari arah Karanganyar menuju ke tempat kerjanya yang berada di Kota Solo.

Setelah melintasi Fly Over palur, sepeda motor korban berjalan beriringan dengan sebuah Truk Fuso dengan Plat Nomor N 8507 UR yang dikendarai oleh Sarjono warga Surabaya.

Sesampainya di Simpang Botol, menurut Suryo, korban berusaha mendahului Truk tersebut dari arah kiri. Akan tetapi usaha itu gagal karena di jalan sisi kiri terdapat genangan air yang cukup banyak.

Kendaraan yang digunakan korban itu kemudian tergelincir oleh adanya genangan air dan tubuh korban masuk ke dalam kolong truk.

Mengingat jaraknya yang terlalu dekat, tubuh korban lantas terlindas roda truk belakang bagian kiri. Karena luka akibat kecelakaan itu cukup parah korban langsung meregang nyawa di lokasi kejadian.

"Sepeda motor dan truk itu berjalan beriringan dan truk berada di depan sepeda motor, namun saat hendak mendahului korban justru terjatuh dan masuk ke kolong truk," ucapnya.

Sampai saat ini pihak kepolisian masih melakukan pendalaman terkait kasus kecelakaan tersebut. sejumlah saksi dan juga sopir truk terus dimintai keterangan untuk mengetahui penyebab kecelakaan tersebut.

Akibat kecelakaan itu ruas Jalan Nasional itu sempat macet cukup panjang. Kemacetan terjadi sesaat sebelum korban dievakuasi oleh pihak kepolisian.

Kondisi diperparah dengan banyaknya masyarakat yang mendekat untuk melihat dari dekat kecelakaan tersebut. akan tetapi lalu lintas kembali normal setalh korban berhasil divekuasi ke Rumah Sakit dan kemudian dibawa ke rumah duka.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1172 seconds (0.1#10.140)