Peringati Hari GAM ke-39, Bendera Bulan Bintang Berkibar di Aceh

Jum'at, 04 Desember 2015 - 18:08 WIB
Peringati Hari GAM ke-39,...
Peringati Hari GAM ke-39, Bendera Bulan Bintang Berkibar di Aceh
A A A
ACEH - Puluhan mantan kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM), di Kabupaten Aceh Jaya, Aceh, menggelar upacara pengibaran bendera bulan bintang secara tertutup untuk memperingati hari jadi GAM ke-39.

Upacara pengibaran bendera ini juga untuk mengenang mantan anggota GAM yang telah gugur saat konflik melanda Aceh. Upacara pengibaran bendera itu diiringi dengan suara azan dan berlangsung dengan sederhana.



Mantan Kombantan Aceh Merdeka TGK Jul mengatakan, seharusnya bendera ini sudah sah dinaikkan. Sebab qanunnya sudah jelas, gubernur, DPRA sudah menyetujui semua. Namun dia heran kenapa bendera itu masih dilarang untuk dikibarkan.

Dia menegaskan, upacara pengibaran bendera bulan bintang dilakukan oleh sejumlah mantan kombantan GAM ini dilakukan untuk mengenang para pendahulu atau tokoh GAM yang telah meninggal saat konflik Aceh dengan Pemerintah Republik Indonesia.



Meski negara melarang peringatan hari ulang tahun GAM dengan mengibarkan bendera bulan bintang atau lambang yang belum disahkan itu, namun kombantan GAM di sejumlah wilayah tetap nekat mengibarkannya secara tertutup.
(san)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2818 seconds (0.1#10.24)