Penipuan Modus Anggota DPRD Minta Pulsa Marak di Kudus

Sabtu, 14 November 2015 - 13:15 WIB
Penipuan Modus Anggota...
Penipuan Modus Anggota DPRD Minta Pulsa Marak di Kudus
A A A
KUDUS - Pelaku penipuan dengan modus "mama minta pulsa" memang sudah digulung aparat kepolisian. Namun kini muncul aksi penipuan dengan modus serupa, tapi lebih "canggih" dari sebelumnya.

Modus terbaru yakni dengan mencatut nama anggota DPRD. Kasus ini mulai muncul di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, beberapa waktu belakangan.

Hebatnya lagi, modus penipuan ini tak lagi berbasis short message service (SMS) atau pesan singkat. Tetapi dengan BlackBerry Messenger (BBM) milik wakil rakyat tersebut.

Sedikitnya sudah ada dua wakil rakyat yang namanya dicatut untuk penipuan bermodus "anggota DPRD minta pulsa ini".

Yakni Akhwan Sukandar yang merupakan anggota DPRD Jawa Tengah asal Dapil II (Kudus, Jepara dan Demak), serta Mukhasiron yang merupakan Ketua Komisi D DPRD Kudus.

Kolega dua wakil rakyat itu terlebih yang berada di Kabupaten Kudus banyak yang dikirimi BBM "palsu" yang sengaja dikirim oleh pihak tak bertanggung jawab itu.

"Mohon maaf jika ada BBM dengan mengatasnamakan MK (Mukhasiron) yang meminta sesuatu atau lainnya mohon diabaikan. BBM saya sudah dibajak," kata Mukhasiron, di Kudus, Sabtu (14/11/2015).

Mukhasiron menduga ada pihak tertentu yang telah membajak BlackBerry ID miliknya. Sebab tiba-tiba pihak tak bertanggung jawab itu bisa melakukan komunikasi dengan nama-nama yang ada ada dalam daftar BBM.

Dan parahnya chatting yang dilakukan berupa permintaan pengiriman pulsa ke nomor telepon yang telah ditentukan.

"Itu bukan saya, tapi ulah pihak tak bertanggung jawab. Semoga aparat kepolisian segera mengusut dan menuntaskan kasus penipuan dengan modus baru tersebut," pungkas politikus PKB ini.
(san)
Berita Terkait
AI Suara Dikenalkan...
AI Suara Dikenalkan untuk Gagalkan Penipuan lewat Telepon
Aksi Penipuan Merajalela,...
Aksi Penipuan Merajalela, 2 Juta Nomor Ponsel Diblokir
Ngaku Punya Tuyul untuk...
Ngaku Punya Tuyul untuk Gandakan Uang, Suami Istri Ini Berhasil Tipu Warga
Waspadalah, Ini Jenis-jenis...
Waspadalah, Ini Jenis-jenis Penipuan di Online Shop yang Sering Terjadi
Kisahnya Dijadikan Film,...
Kisahnya Dijadikan Film, Berikut 10 Tukang Tipu Paling Terkenal
Waspada! Penipuan Modus...
Waspada! Penipuan Modus Telepon Kecelakaan Marak di Surabaya
Berita Terkini
Open House Lebaran,...
Open House Lebaran, Warung Garasi Si Doel Diserbu Warga
11 menit yang lalu
Volume Kendaraan di...
Volume Kendaraan di Tol Cipali Meningkat Signifikan di Hari Kedua Lebaran
46 menit yang lalu
Kemacetan 4 Km di Tol...
Kemacetan 4 Km di Tol Palimanan-Kanci saat Hari Kedua Lebaran Akibat Antrean Rest Area
1 jam yang lalu
Tol Cipali Ramai pada...
Tol Cipali Ramai pada Hari Kedua Lebaran, 20 Ribu Lebih Kendaraan Melintas
2 jam yang lalu
Kapolres Pelabuhan Tanjung...
Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Apresiasi Salat Ied di 14 Masjid Berjalan Aman
2 jam yang lalu
Urai Kemacetan Libur...
Urai Kemacetan Libur Lebaran, Polisi Siapkan Ganjil Genap Tempat Wisata di Jakarta
2 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved