9.000 Lebih Rumah Warga di Karanganyar Tak Layak Huni

Senin, 12 Oktober 2015 - 23:53 WIB
9.000 Lebih Rumah Warga...
9.000 Lebih Rumah Warga di Karanganyar Tak Layak Huni
A A A
KARANGANYAR - Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa (Bapermasdes) Karanganyar, mencatat lebih ari 9.000 rumah warga di wilayahnya tidak layak huni.

Kepala Bapermasdes Karanganyar Utomo Sidi, mengatakan dari pendataan yang dilakukan beberapa waktu lalu setidaknya ada 9.709 rumah warga yang tidak layak huni.

Rumah tersebut ada yang beralaskan tanah, berdiding bambu, atap rusak dan beberapa mengalami kerusakan di bagian-bagian lain sehingga masuk dalam katagori rumah tak layak huni.

Menurutnya guna menekan angka banyaknya rumah tak layak huni itu, pihaknya bakal memberikan bantuan kepada masyarakat untuk renovasi rumah.

Besaran bantuan itu kata dia mencapai Rp5 juta untuk setiap rumah. Dana itu nantinya bisa digunakan untuk membeli material untuk merenovasi rumah mereka agar lebih baik dan layak untuk dihuni setiap hari.

"Sementara ini dari total 9.709 rumah yang tidak layak, 402 diantaranya mulai kami beri bantuan," ucapnya, Senin (12/10/2015).

Ia mengatakan agar dana tidak diselewengan oleh para pemilik rumah, bantuan itu diwujudkan dalam bentuk material bangunan.

Nantinya pemilik rumah akan menentukan material apa saja yang dibutuhkan untuk memperbaiki rumah mereka.

Setelah itu material yang dicairkan akan disesuaikan dengan anggaran yang ada. "Materialnya yang penting nilainya Rp5 juta, kebutuhan masing-masing rumah berbeda-beda," sebutnya.

Utomo berharap dengan seperti itu ke depannya jumlah rumah yang tidak layak huni semakin berkurang.

Tahun depan kata dia bakal dianggarkan lagi bantuan serupa untuk memperbaiki sisa rumah yang ada. "Dengan seperti ini beberapa tahun ke depan seluruh hunian di Karanganyar sudah layak untuk dihuni," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0982 seconds (0.1#10.140)