Calhaj ONH Plus PT Al Arafa Al Hukama Telah Diberangkatkan Semua

Sabtu, 12 September 2015 - 19:30 WIB
Calhaj ONH Plus PT Al Arafa Al Hukama Telah Diberangkatkan Semua
Calhaj ONH Plus PT Al Arafa Al Hukama Telah Diberangkatkan Semua
A A A
SEMARANG - PT Al Arafa Al Hukama biro perjalanan jamaah calon haji ONH Plus menyatakan pihaknya telah memberangkatkan semua calhaj yang sempat tertunda keberangkatannya pada 2012 lalu ke tanah suci Mekkah.

”Semuanya telah bisa menunaikan ibadah haji. Bahkan sebelumnya, kita memberangkatkan mereka ibadah umrah,” jelas staf PT Al Arafa Al Hukama, Demak, Jawa Tengah, Zainus Shofi, Sabtu (12/11/2015).

Penjelasan Shofi ini merupakan klarifikasi terhadap pemberitaan Sindonews.com pada Selasa 23 Oktober 2012. (Baca : Dua kali gagal haji, suami istri berdiam diri).

Menurut Shofi, tertundanya keberangkatan sejumlah calon haji pada 2012 lalu itu, karena adanya kebijakan dari Kementerian Agama (Kemenag) RI.

Awalnya visa untuk calon haji yang menggunakan jasa PT AL Arafa Al Hukama sudah dizinkan dari kedutaan besar (Kedubes) Arab Saudi, dan sudah siap.

”Tapi dari Kemenag, visa itu diminta untuk tidak dikeluarkan. Karena ada pemangkasan visa, maka muncul peristiwa itu. Namun kita tetap bertanggungjawab,” katanya.

Atas dasar itu, dia menegaskan tidak ada prosedur yang dilanggar dari PT AL Arafa Al Hukama. Apalagi, pada 2013, semua calon haji yang sempat tertunda, bisa diberangkatkan semua tetap dengan fasilitas ONH plus. ”Juga tidak ada biaya tambahan,” paparnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7982 seconds (0.1#10.140)