Kapal Pengangkut Sembako Terbakar di Pelabuhan Murhum

Kamis, 03 September 2015 - 09:28 WIB
Kapal Pengangkut Sembako...
Kapal Pengangkut Sembako Terbakar di Pelabuhan Murhum
A A A
BAUBAU - Kapal Layar Motor (KLM) Berkat Usaha yang memuat barang (sembako) terbakar saat berlabuh di Pelabuhan Murhum, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, Kamis (3/9/2015). Tidak ada korban jiwa, namun kerugian ditaksir hingga Rp4 miliar.

Kapal bermuatan sembako barang campuran yang akan dibawa ke Papua itu terbakar pukul 03.00 Wita. Saat itu, kapal hendak mengisi BBM di Pelabuhan Murhum.

Tiba-tiba, keluar asap di bagian belakang kapal. Karena kapal memuat barang campuran dan bahannya mudah terbakar, sebagian muatan dan bagian belakang kapal habis dilalap api.

Menurut petugas pemadam kebakaran Sumarto La Ane, tak lama seteleh kejadian dua unit mobil pemadam kebakaran milik Pemerintah Kota Baubau dikerahkan untuk memadamkan api. Namun, hingga pukul 10 Wita, api belum bisa dipadamkan

Kapal-kapal di sekitar lokasi diminta menjauh dari lokasi kebakaran. Saat ini, kerumunan orang menyaksikan kebakaran kapal tersebut.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7830 seconds (0.1#10.140)