Polda Siap Kawal Penggenangan Waduk Jatigede

Selasa, 25 Agustus 2015 - 21:58 WIB
Polda Siap Kawal Penggenangan Waduk Jatigede
Polda Siap Kawal Penggenangan Waduk Jatigede
A A A
SUMEDANG - Jelang penggenangan Waduk Jatigede, Polda Jabar siap lakukan pengamanan untuk mengawal kebijakan pemerintah daerah tersebut.

"Kita sudah siapkan pengamanannya, apapun itu kita amankan kebijakan daerah dalam rangka membangun daerahnya," ujar Kapolda Jabar Irjen Pol Moechgiyarto yang ditemui di Graha Bhayangkara, Jalan Cicendo, Selasa (25/8/2015).

Untuk itu masyarakat diimbau untuk tak terprovokasi dengan isu-isu yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.

"Saya berharap begitu , saat ini kan proses sedang berjalan, pembayaran ganti ruginya sudah dilakukan dan berharap masyarakat menerima kondisi ini," tuturnya.

Tak hanya itu, pihaknya pun siap membantu masyrakat yang membutuhkan bantuan tenaga untuk mengangkut barang miliknya. "Kita lihat nanti, kalau sudah diputuskan, kita akan bantu masyarakat," timpalnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Pemerintah memastikan pekerjaan sipil pembangunan waduk Jatigede Sumedang telah 100% rampung.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menuturkan jika rencana penggenangan Waduk Jatigede akan dilakukan pada 31 Agustus ini.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5426 seconds (0.1#10.140)