Kantor KPU Simalungun Disegel

Selasa, 25 Agustus 2015 - 09:40 WIB
Kantor KPU Simalungun Disegel
Kantor KPU Simalungun Disegel
A A A
SIMALUNGUN -
Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Simalungun di Pematang Raya, Kecamatan Raya, disegel oleh Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Aspirasi Seruan Rakyat (Lasser), Senin (24/8).

Menurut Ketua LSM Lasser, Marasalem Harahap, penyegelan Kantor KPU Simalungun dilakukan karena terkesan tidak transparan kepada publik terkait pengumuman nama-nama calon bupati dan wakil bupati Simalungun pe-riode 2015- 2020. Padahal, sejakpagi masyarakat dan media sudah berkumpul di halaman Kantor KPU Simalungun, namun pengumuman nama-nama calon bupati dan wakil bupati Simalungun belum jelas kapan waktunya.

“Bayangkan hingga pukul 12.00 WIB, nama-nama calon bupati dan wakil bupati Simalungun belum diumumkan. Ditanya kepada komisioner yang sudah datang, belum tahu jam berapa diumumkan. Apa maksud KPU Simalungun, makanya dilakukan penyegelan, karena kami kecewa terhadap kinerja mereka (KPU Simalungun),” ujar Harahap.

Setelah disegel oleh LSM Lasser, Kapolres Simalungun, AKBP Heri Sulesmono, juga menyesalkansikapKPUSi- malungunyang terkesan sulit berkoordinasi terkait pengamanan di sekitar kantor lembaga penyelenggara Pilkada Simalungun itu. “Pengamanan yang dilakukan polisi di sekitar Kantor KPU Simalungun atas inisiatif bukan karena adanya koordinasi dari mereka (KPU).

Sebab, jadwal tahapan yang dilakukan terus berubah dan tidak dikoordinasikan denganPolresSimalungun,” ujarHeri. Heri sempat marah atas sikap KPU Simalungun yang tidak menyampaikan informasi resmi ke Polres Simalungun waktu pelaksanaan pengumuman calon bupati dan wakil bupati Simalungun.

Namun, dia menegaskan diminta atau tidak, akan tetap melakukan pengamanan di kantor penyelenggara Pilkada tersebut, termasuk tempat pemungutan suara (TPS) serta tempat pelaksanaan kampanye. Sebelumnya Ketua Panwaslih Pilkada Simalungun, Ulamatuah Saragih, mengatakan, sudah menyurati KPU Simalungun supaya pengumuman nama-nama calon bupati dan wakil bupati Simalungun dalam rapat pleno terbuka.

Sekitarpukul14.45WIB, akhirnya ketua KPU Simalungun, AdelbertDamanik, didampingi Ketua Divisi Hukum dan Humas, PujiRahmat Harahap, mengumumkan nama-nama calon bupati dan wakil bupati Simalungun periode 2015-2020 yang akan mengikuti Pilkada 2015, Desember mendatang.

Ricky Hutapea
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6597 seconds (0.1#10.140)