Datang ke Jombang Jokowi Lempar Kaos ke Warga
A
A
A
JOMBANG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba di Jombang sekitar pukul 17.45 WIB untuk menghadiri pembukaan Muktamar NU ke-33.
Sebelum ke lokasi Muktamar di Alun-Alun Jombang, Presiden Jokowi menyempatkan mampir ke Stikes ICME Jombang, sekitar 1 Kilometer dari area Muktamar.
Saat menuju Stikes ICME, iring-iringan Mobil kepresidenan melalui Jalan Gatot Subroto. Kemudian menuju Jalan Hasyim Asya'ri.
Setiba di jalan tersebut, Presiden Jokowi yang mengendarai mobil dengan label Indonesia ini melaju pelan langsung membuka jendela. Seketika itu, Presiden Jokowi langsung melempar sejumlah bungkusan berisi kaos.
Kontan saja, sejumlah warga yang berada di pinggir jalan ricuh berebut mengambil kaos yang dilepar oleh Jokowi. Tak hanya sekali, Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengulanginya hingga tiga kali.
Sejumlah petugas pun berusaha mengamanlan lokasi agar warga tidak terserempet iring-iringan mobil.
Rombongan Jokowi ini datang ke Stikes ICME untuk meluncurkan Kartu Indonesia Sehat (KIS). Yetty, Warga Kaliwungu Utara mengaku senang mendapatkan kaos dari Jokowi.
"Ya senang saja. Kaosnya lumayan untuk dipakai," kata Yetty seraya menunjukkan kaos yang diberi dari Jokowi, Sabtu (1/8/2015).
Perempuan berjilbab ini mendapatkan kaos dengan tulisan "Jokowi". Kaos tersebut berwarna kombinasi Putih, Biru, Kuning dan Oranye.
Sayangnya, kaos tersebut berukuran anak-anak sehingga tidak bisa dipakai sendiri. "Ya ukurannya kecil. Cocok untuk anak saya," ujar perempuan berjilbab ini.
Ia juga mengaku tak menyangka mendapatkan kaos dari Presiden langsung karena tidak sengaja melintas di jalan tersebut. "Tadi baru pulang lihat lokasi Muktamar," pungkasnya.
Presiden Jokowi bersama sejumlah pejabat rencananya akan menghadiri pembukaan Muktamar di Alun-alun Jombang pukul 19.00 WIB. Setelah dari STIKES ICME ini, rencananya Jokowi akan transit di salah satu hotel di Kabupaten Jombang.
Sebelum ke lokasi Muktamar di Alun-Alun Jombang, Presiden Jokowi menyempatkan mampir ke Stikes ICME Jombang, sekitar 1 Kilometer dari area Muktamar.
Saat menuju Stikes ICME, iring-iringan Mobil kepresidenan melalui Jalan Gatot Subroto. Kemudian menuju Jalan Hasyim Asya'ri.
Setiba di jalan tersebut, Presiden Jokowi yang mengendarai mobil dengan label Indonesia ini melaju pelan langsung membuka jendela. Seketika itu, Presiden Jokowi langsung melempar sejumlah bungkusan berisi kaos.
Kontan saja, sejumlah warga yang berada di pinggir jalan ricuh berebut mengambil kaos yang dilepar oleh Jokowi. Tak hanya sekali, Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengulanginya hingga tiga kali.
Sejumlah petugas pun berusaha mengamanlan lokasi agar warga tidak terserempet iring-iringan mobil.
Rombongan Jokowi ini datang ke Stikes ICME untuk meluncurkan Kartu Indonesia Sehat (KIS). Yetty, Warga Kaliwungu Utara mengaku senang mendapatkan kaos dari Jokowi.
"Ya senang saja. Kaosnya lumayan untuk dipakai," kata Yetty seraya menunjukkan kaos yang diberi dari Jokowi, Sabtu (1/8/2015).
Perempuan berjilbab ini mendapatkan kaos dengan tulisan "Jokowi". Kaos tersebut berwarna kombinasi Putih, Biru, Kuning dan Oranye.
Sayangnya, kaos tersebut berukuran anak-anak sehingga tidak bisa dipakai sendiri. "Ya ukurannya kecil. Cocok untuk anak saya," ujar perempuan berjilbab ini.
Ia juga mengaku tak menyangka mendapatkan kaos dari Presiden langsung karena tidak sengaja melintas di jalan tersebut. "Tadi baru pulang lihat lokasi Muktamar," pungkasnya.
Presiden Jokowi bersama sejumlah pejabat rencananya akan menghadiri pembukaan Muktamar di Alun-alun Jombang pukul 19.00 WIB. Setelah dari STIKES ICME ini, rencananya Jokowi akan transit di salah satu hotel di Kabupaten Jombang.
(nag)