Makin Cantik dengan Headpiece Glamor
A
A
A
CANTIK dengan hijab tak lengkap jika bagian kepala tak dihiasi aksesori. Jelang Lebaran para hijabers bisa mempersiapkan hiasan kepala (headpiece), baik itu hanya pita sederhana atau sampai bertahta kristal swarovski.
Salah satu butik yang menyediakan headpiecebagi pengguna hijab, Flows menyiapkan berbagai tren terbarunya.
Di butiknya yang berlokasi di Magnetic Land Boutique bilangan Veteran, Kota Bandung, beragam hiasan cantik disuguhkan. Ada yang bertema bunga, headpiecemetal bergaya Mesir, hiasan payet hingga modifikasi bebatuan. Penampilan glamor pun akan Anda dapatkan dengan memasangkan bando sebagai pengganti jepit.
Misalkan bando dengan sedikit aksen kristal. Meskipun kecil, tetapi kepala akan terlihat lebih cerah. Jangan lupa, sesuaikan tatanan jilbab dengan tata rias. Jika ingin mempertegas penampilan glamor, kalung senada juga bisa digunakan. “Untuk bahan kristal yang gemerlap biasanya digunakan untuk acara pesta, formal atau menghadiri undangan di malam hari. Karena kesannya mature (dewasa), bando kristal biasanya lebih banyak dipilih kalangan dewasa, khususnya ibu-ibu,” ujar Putri Imaniar, pemilik Flows Flowery.
Jelajah tren penghias rambut tak cukup dijepit dan bando saja. Varian lain yang kini sedang happening, ada pada korsase. Pemanis kepala ini bukan hanya digunakan untuk gelang. Modifikasi bunga imitasi yang satu ini pun bisa menjadi akesori rambut yang cantik. Korsase menjadi aksesori menarik. Selain mulitfungsi, juga bisa digunakan oleh semua usia. Bahkan sampai balita pun memakai aksesori ini.
Di Kota Bandung, pesona korsase ini membius remaja hingga orang dewasa. Bukan sekadar demam fesyen, tren ini pun ditangkap para pelaku industri kreatif dengan modifikasi yang lebih unik dan kreatif. Selain difungsikan sebagai penjepit rambut, korsase juga bisa dilekatkan sebagai pemanis kerudung hijab yang sekarang tengah menjadi tren. “Identitas khas dari korsase adalah bunga imitasi, bulu-bulu, pita, batu permata imitasi dan detail lainnya.
Kesan glamor dan elegan inilah yang biasanya muncul. Ketika korsase disematkan, kesan mahal pun menjadi dominan. Dalam urusan warna saya juga menggeser fenomena lama yang konservatif menjadi terkesan modern dan masih bisa cocok saat dikenakan kaum remaja,” ucapnya.
Korsase biasanya diselaraskan dengan tema dan warna baju yang dikenakan. Selain berfungsi sebagai penghias kepala, aksesori ini pun bisa menjadi pelengkap cepol rambut saat kaum hawa dituntut tampil rapi atau mengenakan sanggul. Tampilan ini kerap mewarna berbagai profesi seperti pramugari, hair stylishhingga sales promotion girl. Selain korsase dengan gaya klasik, dia juga membuat bentuk modifikasi lain dalam bentuk brooch sederhana. Brooch bergaya Eropa ini lebih tepat dikenakan untuk forum kasual. Namun dia juga tak membatasi karakter brooch tersebut.
Bila Anda ingin tampil lebih memikat dan ekslusif, brooch ini bisa difungsikan dengan tambahan aksen dan diperkuat juga dengan tema pakaian yang lebih resmi atau elegan. Bagi yang gemar tampil kekinian, tampil cantik di hari raya juga bisa didukung dengan gaya bak ratu Mesir. Bentuk hiasannnya berupa rantai-rantai menjuntai hingga ke dahi.
Uniknya, headpiece dibuat minimalis agar terlihat lebih elegan dan proporsional. Biasanya, headpiece semacam ini hanya membutuhkan sebuah pashmina sederhana yang bahannya fleksibel. “Biasanya tinggal padu padan dengan aksesori lain seperti tas atau kalung. Tapi sebaiknya menggunakan pashmina atau scarfyang lembut agar kesan glamornya bisa didapat,” jelasnya.
Untuk urusan harga, headpiece ini terbilang variatif. Banderolnya berkisar antara Rp100.000 atau angkanya bisa disesuaikan dengan tingkat kerumitan dari desainnya.
Dini budiman
Salah satu butik yang menyediakan headpiecebagi pengguna hijab, Flows menyiapkan berbagai tren terbarunya.
Di butiknya yang berlokasi di Magnetic Land Boutique bilangan Veteran, Kota Bandung, beragam hiasan cantik disuguhkan. Ada yang bertema bunga, headpiecemetal bergaya Mesir, hiasan payet hingga modifikasi bebatuan. Penampilan glamor pun akan Anda dapatkan dengan memasangkan bando sebagai pengganti jepit.
Misalkan bando dengan sedikit aksen kristal. Meskipun kecil, tetapi kepala akan terlihat lebih cerah. Jangan lupa, sesuaikan tatanan jilbab dengan tata rias. Jika ingin mempertegas penampilan glamor, kalung senada juga bisa digunakan. “Untuk bahan kristal yang gemerlap biasanya digunakan untuk acara pesta, formal atau menghadiri undangan di malam hari. Karena kesannya mature (dewasa), bando kristal biasanya lebih banyak dipilih kalangan dewasa, khususnya ibu-ibu,” ujar Putri Imaniar, pemilik Flows Flowery.
Jelajah tren penghias rambut tak cukup dijepit dan bando saja. Varian lain yang kini sedang happening, ada pada korsase. Pemanis kepala ini bukan hanya digunakan untuk gelang. Modifikasi bunga imitasi yang satu ini pun bisa menjadi akesori rambut yang cantik. Korsase menjadi aksesori menarik. Selain mulitfungsi, juga bisa digunakan oleh semua usia. Bahkan sampai balita pun memakai aksesori ini.
Di Kota Bandung, pesona korsase ini membius remaja hingga orang dewasa. Bukan sekadar demam fesyen, tren ini pun ditangkap para pelaku industri kreatif dengan modifikasi yang lebih unik dan kreatif. Selain difungsikan sebagai penjepit rambut, korsase juga bisa dilekatkan sebagai pemanis kerudung hijab yang sekarang tengah menjadi tren. “Identitas khas dari korsase adalah bunga imitasi, bulu-bulu, pita, batu permata imitasi dan detail lainnya.
Kesan glamor dan elegan inilah yang biasanya muncul. Ketika korsase disematkan, kesan mahal pun menjadi dominan. Dalam urusan warna saya juga menggeser fenomena lama yang konservatif menjadi terkesan modern dan masih bisa cocok saat dikenakan kaum remaja,” ucapnya.
Korsase biasanya diselaraskan dengan tema dan warna baju yang dikenakan. Selain berfungsi sebagai penghias kepala, aksesori ini pun bisa menjadi pelengkap cepol rambut saat kaum hawa dituntut tampil rapi atau mengenakan sanggul. Tampilan ini kerap mewarna berbagai profesi seperti pramugari, hair stylishhingga sales promotion girl. Selain korsase dengan gaya klasik, dia juga membuat bentuk modifikasi lain dalam bentuk brooch sederhana. Brooch bergaya Eropa ini lebih tepat dikenakan untuk forum kasual. Namun dia juga tak membatasi karakter brooch tersebut.
Bila Anda ingin tampil lebih memikat dan ekslusif, brooch ini bisa difungsikan dengan tambahan aksen dan diperkuat juga dengan tema pakaian yang lebih resmi atau elegan. Bagi yang gemar tampil kekinian, tampil cantik di hari raya juga bisa didukung dengan gaya bak ratu Mesir. Bentuk hiasannnya berupa rantai-rantai menjuntai hingga ke dahi.
Uniknya, headpiece dibuat minimalis agar terlihat lebih elegan dan proporsional. Biasanya, headpiece semacam ini hanya membutuhkan sebuah pashmina sederhana yang bahannya fleksibel. “Biasanya tinggal padu padan dengan aksesori lain seperti tas atau kalung. Tapi sebaiknya menggunakan pashmina atau scarfyang lembut agar kesan glamornya bisa didapat,” jelasnya.
Untuk urusan harga, headpiece ini terbilang variatif. Banderolnya berkisar antara Rp100.000 atau angkanya bisa disesuaikan dengan tingkat kerumitan dari desainnya.
Dini budiman
(ars)