Puluhan Pecalang Bantu Amankan Rekonstruksi Pembunuhan Angeline

Senin, 06 Juli 2015 - 10:03 WIB
Puluhan Pecalang Bantu...
Puluhan Pecalang Bantu Amankan Rekonstruksi Pembunuhan Angeline
A A A
DENPASAR - Sebanyak 30 pecalang membantu polisi menjaga rekonstruksi kasus pembunuhan Engeline Margriet Megawe (Angeline), Senin (6/7/2015).

Menurut petugas Polresta Denpasar AKP Subiyanto, pihaknya menerjunkan satu kompi Satuan Sabhara untuk mengamankan jalannya rekonstruksi.

"Kami kerahkan satu kompi, ada 90 personel untuk menjaga keamanan selama berjalannya rekonstruksi," jelasnya di lokasi rekonstruksi, Jalan Sedap Malam, Denpasar, Senin (6/7/2015).

Sementara, pecalang itu berasal dari Desa Adat Kebonkuri, Kesiman, Denpasar. "Ada puluhan pecalang dari desa adat sini yang membantu kita mengamankan jalannya rekonstruksi."

Rekonstruksi ini menghadirkan dua tersangka pembunuhan Angeline yakni Margriet Christina Megawe (Margareta) dan Agus.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7598 seconds (0.1#10.140)