Senjata Kelompok Santoso Diduga dari Filipina
A
A
A
JAKARTA - Kepolisian masih kesulitan menangkap kelompok terduga teroris yang dipimpin Santoso lantaran mereka bersembunyi di medan yang sulit. Lalu bagaimana mereka mendapatkan pasokan persenjataan ?.
Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti mengatakan, bahwa terduga teroris ini banyak mendapatkan persenjataan dari berbagai sumber baik dalam negeri maupun luar negeri.
"Ada yang diselundupkan dari luar negeri, kita beberapa kali menemukan senjata buatan Filipina," kata Badrodin di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (26/5/2015).
Mereka belum mengetahui apakah senjata-senjata ini diberikan oleh kelompok teroris lain atau memang didapatkan secara ilegal dengan cara diselundupkan.
"Enggak tahu apa bantuan, penyelundupan, (atau) beli secara ilegal, tapi faktanya itu (senjata) ada di wilayah kita," timpal mantan Kapolda Sulteng ini.
Dalam kesempatan itu, Dia juga menyampaikan bahwa pihaknya berhasil mengamankan ratusan butir amunisi dari proses penangkapan di wilayah Poso, Sulawesi Selatan akhir pekan lalu.
"Pada saat penyerahan itu, terjadi kontak tembak sehingga 2 meninggal dunia," pungkasnya.
Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti mengatakan, bahwa terduga teroris ini banyak mendapatkan persenjataan dari berbagai sumber baik dalam negeri maupun luar negeri.
"Ada yang diselundupkan dari luar negeri, kita beberapa kali menemukan senjata buatan Filipina," kata Badrodin di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (26/5/2015).
Mereka belum mengetahui apakah senjata-senjata ini diberikan oleh kelompok teroris lain atau memang didapatkan secara ilegal dengan cara diselundupkan.
"Enggak tahu apa bantuan, penyelundupan, (atau) beli secara ilegal, tapi faktanya itu (senjata) ada di wilayah kita," timpal mantan Kapolda Sulteng ini.
Dalam kesempatan itu, Dia juga menyampaikan bahwa pihaknya berhasil mengamankan ratusan butir amunisi dari proses penangkapan di wilayah Poso, Sulawesi Selatan akhir pekan lalu.
"Pada saat penyerahan itu, terjadi kontak tembak sehingga 2 meninggal dunia," pungkasnya.
(sms)