Meski Libur, Kebugaran Pemain PSM Makassar Dipantau Secara Online

Selasa, 07 April 2020 - 21:42 WIB
Meski Libur, Kebugaran...
Para pemain PSM Makassar diliburkan selama wabah covid-19, tapi mereka diminta tetap menjaga kebugaran. Foto/dok SINDOnews
A A A
MAKASSAR - Meski diliburkan, para pemain PSM Makassar tetap diwajibkan melakukan latihan. Sekali pun intensitasnya ringan. Ini demi menjaga kebugaran mereka hingga tim selesai diliburkan. Untuk pemantauan sekaligus konsultasi, manajemen dan tim kepelatihan memantaunya secara daring alias online.

Dokter Tim PSM, Hardiansyah Muslimin, mengatakan pihaknya terus memantau perkembangan para pemain. Arga-sapaan akrabnya, menuturkan para pemain juga diberi keleluasaan untuk konsultasi kesehatan via online selama tim diliburkan. Toh, sudah menjadi tugasnya untuk menjaga kesehatan Wiljan Pluim dkk.

"Kalau pantauan kesehatan, kan ada pemain yang di luar kota dan ada juga imbauan untuk social distancing. Jadi kalau ada masalah kesehatan, konsultasi kan bisa lewat WA (WhatsApp) untuk sekarang," katanya, Selasa (7/4/2020).

Dia mengungkapkan para pemain akan mengikuti program latihan yang diberikan oleh pelatih. Namun mereka juga dipersilakan jika ingin menambah porsi latihannya.

"Kalau kebugaran sudah ada program workout yang dikirimkan setiap hari. Dalam bentuk video untuk latihan di rumah. Ada pun untuk porsi tambahan, tergantung dari para pemainnya," ujarnya.

Menjaga kebugaran sangat penting bagi pemain sepakbola. Apalagi di tengah wabah covid-19 atau virus corona sekarang ini, kesehatan amat berharga dari apapun.

Salah satu pemain PSM, Asnawi Mangkualam Bahar, mengaku disiplin dalam menjalankan program latihan yang dikirimkan tim pelatih. Sekali pun harus dilakukan di rumah. "Kegiatannya, stay di rumah saja. Dan menjalankan program latihan di rumah," ungkap pemain Timnas Indonesia U-19 dan U23 ini.

Anak muda yang mengidolakan Anwar Razak ini membeberkan program latihannya tak hanya untuk kebugaran tubuh saja. "Kita banyak di latihan penguatan otot dan lainnya," kuncinya.

Pasca keluarnya instruksi dari PSSI untuk menunda kompetisi sementara waktu, PSM Makassar juga ikut meliburkan aktifitas tim hingga dua bulan ke depan. Dijadwalkan para pemain akan menggelar latihan perdana pada 1 Juni 2020.
(tyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.1033 seconds (0.1#10.140)