KPU Kendal Terima Surat Suara Pileg dan Pilpres, Tinggal DPD

Sabtu, 02 Februari 2019 - 13:53 WIB
KPU Kendal Terima Surat Suara Pileg dan Pilpres, Tinggal DPD
KPU Kendal terima surat suara pileg dan pilpres. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
KENDAL - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kendal mulai menerima kiriman surat suara pileg dan pilpres. Dua kontainer surat suara ini tiba Sabtu siang (2/2/2019) dan mulai disimpan dengan penjagaan ketat. KPU Kendal masih menunggu surat suara untuk DPD yang belum dikirim dari KPU pusat.

Surat suara yang diterima KPU Kendal yakni surat suara DPR RI, DPRD Propinsi, DPRD Kabupaten Kendal dan pemilihan presiden.
Surat suara sementara disimpan di aula KPU Kendal dan kemudian dibawa ke gedung asrama haji Kendal untuk pengepakan dan pendistribusian.

Ketua KPU Kendal Hevi Indah Oktaria mengatakan surat suara yang diterima belum lengkap dan masih menunggu surat suara DPD RI. Meski komplek kantor KPU Kendal masih rawan banjir, namun Hevi memastikan aula tempat penyimpanan surat suara aman dari banjir. Pasalnya bangunan aula sudah tinggi dan saat banjir tidak sampai menggenangi aula, namun hanya di halamannya saja.

Lebih lanjut dikatakan Hevi, surat suara ini akan dijaga ketat petugas KPU Kendal dan jajaran kepolisian. "Nantinya surat suara ini akan dibawa ke asrama haji Kendal untuk pengepakan dan pendistribusian selanjutnya," terang Hevi.

Untuk logistik pemilu 2019, KPU Kendal telah menerima 80 persen seluruh logistik. Nantinya proses pelipatan dan pengepakan logistik pemilu ini dilakukan di gedung asrama haji Kendal yang lebih luas dan aman dari banjir.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.8664 seconds (0.1#10.140)