Dinkes Bakal Periksa Selaput Dara Gadis Melahirkan Tanpa Hamil

Selasa, 28 April 2015 - 18:29 WIB
Dinkes Bakal Periksa Selaput Dara Gadis Melahirkan Tanpa Hamil
Dinkes Bakal Periksa Selaput Dara Gadis Melahirkan Tanpa Hamil
A A A
SUMENEP - Kabar Layunatun Fatimah (20), gadis yang melahirkan tanpa proses hamil di Dusun Pesisir, Desa Pekandangan Barat, Kecamatan Bluto, Sumenep menarik perhatian pihak Dinas Kesehetan (Dinkes) setempat.

Kepala Dinkes Sumenep Ahmad Fathoni mengatakan secara medis tidak masuk akal jika ada wanita melahirkan tanpa proses hamil.(Baca: Ajaib, Mimpi Dililit Ular Gadis Sumenep Melahirkan Tanpa Hamil)

Semua manusia melahirkan terlebih dahulu harus melalui proses yang namanya hamil."Jika tidak hamil melahirkan, itu tidak mungkin secara medis," tegas Fathoni, Selasa (28/4/2015).

Fathoni berjanji akan mendatangi rumah wanita yang melahirkan tanpa proses hamil tersebut, demi untuk mengetahui kebenarannya.

"Nanti diketahui dari selaput daranya. Jika sudah robek selaput daranya akibat benda tumpul dipastikan telah hamil. Petugas akan mendatangi rumahnya terkait adanya informasi ini," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4747 seconds (0.1#10.140)