Diguyur Hujan, Buruh Bertahan di Kantor Bupati Serang

Senin, 24 November 2014 - 15:47 WIB
Diguyur Hujan, Buruh Bertahan di Kantor Bupati Serang
Diguyur Hujan, Buruh Bertahan di Kantor Bupati Serang
A A A
SERANG - Ribuan buruh dari sejumlah perusahaan yang berada di Kabupaten Serang tetap berdemonstrasi meski hujan deras mengguyur di depan Kantor Bupati Serang, Jalan Veteran, Serang, Banten.

Pantauan di lokasi, ribuan buruh tetap bertahan menunggu kejelasan Upah Minimum Kabupaten (UMK) dari Bupati Serang Taufik Nuriman. Perwakilan dari buruh sedang melakukan audiensi dengan sejumlah pejabat Kabupaten Serang di Aula Setda.

"Jangan takut hujan kawan, kita tunggu hasil dari kawan-kawan kita di dalam," kata salah satu demonstran saat orasi, Senin (24/11/2014).

Pihak kepolisian juga siaga dengan membuat kawat berduri mengelilingi pintu masuk kantor bupati yang berdampingan dengan Gedung DPRD Kabupaten Serang.

Diberitakan sebelumnya, ribuan buruh memblokade jalan Serang menuju Jakarta. Polisi menyiagakan 1.200 personel gabungan.

Buruh melakukan aksi demonstrasi ini sebagai buntut dari penetapan UMK sebesar Rp2,7 juta. Buruh menuntut UMK di atas Rp3 juta karena harga BBM sudah naik.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8619 seconds (0.1#10.140)