Ribuan Wisatawan Serbu Pantai Carita

Rabu, 30 Juli 2014 - 14:03 WIB
Ribuan Wisatawan Serbu Pantai Carita
Ribuan Wisatawan Serbu Pantai Carita
A A A
PANDEGLANG - Ribuan wisatawan memenuhi sejumlah objek wisata di Kabupaten Pandeglang, Banten. Mulai dari kawasan Pasir Putih, dan sepanjang Pantai Carita. Hingga hari ketiga libur Lebaran tahun 2014, sedikitnya sudah ada 500 ribu orang yang datang berkunjung ke wilayah pesisir laut ini.

"Kenaikan jumlah pengunjung di libur Lebaran ini bisa mencapai 50 persen, dibandingkan hari biasa. Jumlahnya sendiri berkisar antara 500 ribu pengunjung dari hari pertama libur Lebaran," kata Pengelola Pantai Pasir Putih Carita, Kabupaten Pandeglang, Banten, Enjat Jatnika, kepada Sindonews, Rabu (30/7/2014).

Jumlah wisatawan yang datang ke wilayah ini diperkirakan akan terus bertambah dan mencapai puncaknya pada akhir libur Lebaran yang jatuh tepat, pada Sabtu-Minggu.

"Diperkirakan jumlah pengunjung pada hari Sabtu atau Minggu bisa mencapai 100 persen kenaikannya, dikarenakan Sabtu-Minggu hari terakhir libur Lebaran," jelasnya.

Liburan ke kawasan pantai Kabupaten Pandeglang masih menjadi primadona warga Jakarta dan wilayah penunjang ibu kota lainnya. Bahkan, mereka yang berasal dari wilayah Jawa Barat. Hal ini dikarenakan harga tiket masuk yang cukup terjangkau bagi masyarakat. Tiket masuk ke Pantai Carita Rp10 ribu.

"Tetap harga biasa, Rp10 ribu saja, murah meriah untuk perorangan. Itu juga sudah termasuk asuransi, bila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," jelasnya.

Selain murah, fasilitas yang disediakan di kawasan ini juga cukup lengkap. Mulai dari penginapan, hingga permainan air. Pengamanan bagi yang ingin berlama-lama di pantai juga cukup terjamin, dengan adanya penjaga pantai dari Balawista Provinsi Banten. Mereka siap membantu siapa saja yang membutuhkan pertolongan di pantai.

"Di Pantai Pasir Putih sendiri ada 10 lifegurd yang terus menjaga pengunjung jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," tuturnya.

Pantauan Sindonews, hingga pukul 11.00 WIB, pengunjung terus berdatangan dengan menggunakan mobil pribadi dan banyak pula yang menggunakan kendaraan roda dua. Terlihat dari plat kendaraanya didominasi pengunjung luar daerah.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5281 seconds (0.1#10.140)