Pascabanjir Garut, PKPU Dirikan Posko Dapur Air

Jum'at, 23 September 2016 - 16:01 WIB
Pascabanjir Garut, PKPU Dirikan Posko Dapur Air
Pascabanjir Garut, PKPU Dirikan Posko Dapur Air
A A A
JAKARTA - Lembaga Kemanusiaan Nasional PKPU terus berkoordinasi dengan stakeholder terkait seperti BPBD, Basarnas, dan relawan di lapangan untuk pembagian tugas dalam penanganan pascabanjir Garut. PKPU sejauh ini telah mendirikan Posko Dapur Air di Jalan Guntur Melati Korkef Garut dan Posko Bersama Makorem 062 TNI.

Pendirian posko ini karena fasilitas air minum merupakan kebutuhan dasar. Diketahui, air bersih masih sulit ditemukan karena lumpur masih mengotori sumber-sumber air. Selain itu tim Rescue PKPU bersama Basarnas juga masih terus mencari korban banjir yang sampai saat ini belum ditemukan.

”Hari ini kami melakukan aksi bersih-bersih lokasi terdampak banjir. Selain itu, ada juga kajian inisiatif (pre assessment) 4 bidang kebutuhan yakni makanan, hunian, air dan sanitasi, serta kesehatan termasuk trauma healing. Insya Allah Dapur Air PKPU akan tetap ada selama para pengungsi masih berada di pengungsian,” ujar Kordinator Tim Rescue PKPU Kiki Rizky.

Aksi bersih-bersih dilakukan di SDN 01 Sukaratu, Kecamatan Banyuresmi, Garut. Buku-buku pelajaran, alat peraga, Alquran serta fasilitas lainnya yang berada sekolah sebagian besar basah dan rusak akibat terendam banjir dan lumpur. ”Kami melakukan aksi bersih-bersih agar para pengungsi bisa segera kembali ke rumah dan bisa segera kembali beraktivitas seperti biasanya,” tambahnya.

Pascabanjir Garut, PKPU Dirikan Posko Dapur Air


Bila ingin membantu para korban, salurkan bantuan Anda melalui Rekening Donasi Mandiri 122.002.8000.027 a.n. PKPU dan BCA 6000.34.0101 an. PKPU Bandung. Atau datang langsung ke kantor cabang PKPU Bandung, di Jl. Cikutra No.138 Telp : 022-7100035 SMS/WA/Telegram: 081-220-484-54. (Putri/PKPU)
(poe)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4003 seconds (0.1#10.140)