Harga BBM Naik Turun Pengaruhi Inflasi

Jum'at, 22 Mei 2015 - 02:29 WIB
Harga BBM Naik Turun Pengaruhi Inflasi
Harga BBM Naik Turun Pengaruhi Inflasi
A A A
JAKARTA - Dirjen Migas Kementerian ESDM I Gusti Nyoman Wiratmaja Pudja mengatakan, seharusnya ada kajian kembali soal penetapan waktu perubahan harga BBM. Jika harga BBM sering naik turun dampak pada inflasinya signifikan.

Dia mengatakan, trennya jika setiap harga BBM naik, makan harga barang ikut naik, tapi jika turun barang belum tentu turun. "Ketika BBM naik lagi, barang naik juga lagi, jadi inflasinya berakumulasi. Ini salah satu pertimbangannya," kata dia di Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (21/5/2015).

Pihaknya bersama Kementerian ESDM tengah mempertimbangkan dan mengkaji rekomendasi dari Komisi VII DPR soal perubahan harga setiap 3-6 bulan sekali. "Ya, sekarang kita sedang mengkaji rekomendasi komisi VII, yang 3-6 bulan itu. Jadi kita mengikuti rekomendasi Komisi VII DPR. Saat ini sedang dilakukan kajian," imbuhnya.

Untuk saat ini Pertamina yang menanggung. Jika nanti deltanya positif, Pertamina yang akan mendapatkan. "Kita berharap deltanya sekecil mungkin akhir tahun, kalau perlu nol," ujar dia.

Selain itu, ketika ditanya soal kenaikan harga BBM menjelang Ramadan atau Lebaran, dia berharap tidak ada kenaikan. "Kita harap bulan puasa dan Lebaran tidak. Habis Lebaran belum tentu naik juga kan, kita lihat saja fluktuasi minyak tentunya," pungkas Wiratmaja.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7729 seconds (0.1#10.140)