Bupati Pasangkayu Hadiri Peletakan Batu Pertama Musala SD Bulubonggu

Rabu, 30 November 2022 - 21:29 WIB
loading...
Bupati Pasangkayu Hadiri Peletakan Batu Pertama Musala SD Bulubonggu
Dalam rangka menghadiri peringatan maulid Nabi Muhammad SAW SD Bulubonggu, Dapurang, Rabu (30/11/2022), Bupati Pasangkayu Yaumil Ambo Djiwa juga melakukan peletakan batu pertama Musala SD dan juga peresmian kantin sehat.
A A A
PASANGKAYU - Dalam rangka menghadiri peringatan maulid Nabi Muhammad SAW SD Bulubonggu, Dapurang, Rabu (30/11/2022), Bupati Pasangkayu Yaumil Ambo Djiwa juga melakukan peletakan batu pertama Musala SD dan juga peresmian kantin sehat.

Turut hadir bersama Bupati, Camat Dapurang, Samsuddin, Kepala Desa Bulubonggu, Pengawas Pendidikan Kecamatan Dapurang, para kepala sekolah se Kecamatan Dapurang, Kepala Puskesmas Dapurang, Serta seluruh tokoh masyarakat dan tokoh pemuda se Desa Bulubonggu.

Bupati Yaumil Ambo Djiwa dalam sambutannya, berharap agar Musala SD Bulubonggu ini bisa segera terbangun supaya dapat dimanfaatkan guna meningkatkan ilmu agama para siswa dan siswi SD Bulubonggu, guna mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Bupati Pasangkayu Hadiri Peletakan Batu Pertama Musala SD Bulubonggu

Selanjutnya, Yaumil juga mengatakan, dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW ini, mari kita jadikan momentum untuk menaladani sikap yang rendah hati dan saling menghormati satu dengan yang lainnya.

"Mari kita jaga daerah ini dengan kebersamaan. Khusus untuk Desa Bulubonggu saat ini sudah cukup memadai peningkatan jalannya, hampir seluruh jalan yang menghubungkan pemukiman masyarakat sudah diaspal, yang kesemua anggarannya berasal dari bupati bukan Anggaran dari dinas,"ucapnya.

Diakhir sambutan yang singkat, Bupati Pasangkayu berpesan, agar peringatan Maulid Nabi dapat kita petik maknanya untuk kita jadikan momentum lebih baik lagi dalam membangun daerah ini.

Sedangkan untuk pembangunan Musala, Yaumil berpesan, jangan hanya membangun Musala yang besar, tapi Isinya tidak ada. Hal ini tentunya menjadi tugas kita semua termasuk kepala sekolah dan tokoh masyarakat lainnya, agar gencar mengajak para siswa dalam memakmurkan Musala.
(srf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2474 seconds (0.1#10.140)