Anggota berulah, PAN Gunungkidul gelar rapat

Senin, 25 Februari 2013 - 14:44 WIB
Anggota berulah, PAN Gunungkidul gelar rapat
Anggota berulah, PAN Gunungkidul gelar rapat
A A A
Sindonews.com - Akibat ulah salahsatu kadernya yang memalukan, PAN Gunungkidul menggelar rapat mendadak. Rencananya, kader yang sekaligus anggota DPRD Gunungkidul tersebut akan dipanggil untuk dimintai keterangannya.

Tindakan tidak patut dicontoh dilakukan salah satu anggota DPRD Gunungkidul dari PAN Edi Purwanto. Dia membuat gaduh ketenangan objek wisata Gua Pindul, di Desa Bejiharjo, Karangmojo, Gunungkidul DIY.

Sikap arogan yang ditunjukkan Edi gara gara perebutan hak mengelola objek wisata Gua Pindul di Desa Bejiharjo, Karangmojo, Gunungkidul, DIY, Sabtu 23 Februari 2013 malam.

"Laporan yang masuk ke partai, dia membuat gaduh pada Sabtu malam lalu. Dan kita sangat menyayangkannya," terang Sekretaris DPD PAN Gunungkidul Sukrisna kepada wartawan, Senin (25/2).

Sebagai organisasi yang memiliki aturan, tentu saja apa yang dilakukan Edi akan segera ditindaklanjuti.

"Yang bersangkutan akan segera kita panggil untuk dimintai keterangan," beber anggota DPRD DIY ini.

Perlu diketahui, Edi Purwanto mengklaim usaha untuk mengelola gua pindul adalah legal. Hal ini lantaran dia memegang izin gangguan (HO) atas nama Taruna Wisata.
Sedangkan lainnya dianggapnya ilegal.

Namun, langkah yang dilakukan tidak persuasif. Dia bahkan berniat memonopoli usaha yang sudah dirintis warga setempat tersebut.

Terakhir, Edi membawa puluhan warga untuk menggeruduk pengelola desa wisata Bejiharjo (Dewa Bejo) pada Sabtu malam (23/2/2013).

Dia mendesak pengelola membuka portal warga lantaran mengganggu niatan untuk mengelola Gua Pindul.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1017 seconds (0.1#10.140)