Pelatih Timnas Inggris Beberkan Penyebab Kekalahan Hadapi Italia

Senin, 12 Juli 2021 - 12:28 WIB
loading...
Pelatih Timnas Inggris Beberkan Penyebab Kekalahan Hadapi Italia
Pelatih Tim Nasional (Timnas) Inggris, Gareth Southgate. Foto: Istimewa
A A A
LONDON - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Inggris , Gareth Southgate, memberikan komentar terkait kekalahan timnya dalam drama adu penalti melawan timnas Italia pada Final Piala Eropa 2020 di Stadion Wembley, London, Senin (12/7/2021) dini hari WIB.

Hasil tersebut membuat Inggris harus kehilangan trofi di hadapan para penggemarnya sendiri. Padahal mereka sempat unggul pertama melalui Luke Shaw (2'). Sebelum disamakan oleh Leonardo Bonucci hingga berakhir dengan adu penalti

Timnas Inggris takluk 2-3 lewat babak adu penalti. Setelah tiga penendang terakhir tak mampu menjalankan tugasnya dengan baik.



Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate mengakui para pemainnya sudah mengawali pertandingan dengan baik. Tapi, pelatih 59 tahun itu juga tak menampik tim lawan berhasil menguasai permainan.

"Kami telah mempersiapkan diri dengan baik dan kami memulainya dengan baik, sayangnya kami tidak dapat mengkonversi malam ini," ujar Southgate dilansir dari laman resmi UEFA, Senin (12/7/2021)

Kata Southgate , anak asuhnya kehilangan fokus selama sisa pertandingan khususnya di awal babak kedua sehingga kebobolan. Momentum itu yang membuat mental para pemain timnas Inggris yang didominasi pemain muda menjadi ambruk.

"Tapi kami tidak akan menyalahkan siapapun. Mereka benar-benar senang bekerja sama, dan mereka telah melangkah lebih jauh dari yang sudah kita lakukan begitu lama. Tapi tentu saja malam ini sangat menyakitkan di ruang ganti itu," tandasnya.

(agn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4500 seconds (0.1#10.140)