3 Perkara Habib Rizieq Digelar Tatap Muka, Kuasa Hukum Ajukan Permohonan untuk Perkara Lain

Rabu, 24 Maret 2021 - 16:25 WIB
loading...
3 Perkara Habib Rizieq...
Kuasa hukum terdakwa kasus karantina kesehatan Habib Rizieq Shihab, Munarman menegaskan, pihaknya akan kembali mengajukan permohonan kepada majelis hakim untuk bisa menggelar sidang perkara Nomor 225 secara tatap muka. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kuasa hukum Habib Rizieq Shihab, Munarman menegaskan, pihaknya akan kembali mengajukan permohonan kepada majelis hakim untuk bisa menggelar sidang perkara Nomor 225 secara tatap muka . Sebelumnya kasus perkara Nomor 221, 222 dan 226 sudah lebih dulu dikabulkan majelis hakim dan digelar tatap muka pada Jumat 26 Maret 2021.

Munarman mengatakan, permohonan pengajuan agar sidang digelar tatap muka supaya menghasilkan sidang yang berkualitas. Sebab, sidang online dikhawatirkan mengganggu karena sempat terkendala koneksi internet. "Kita akan coba ajukan seperti kemarin, sidang dapat dilangsungkan tatap muka," Katanya, Rabu (24/3/2021).

Sidang perkara Nomor 225 yang dimaksud Munarman adalah kasus swab test Habib Rizieq Shihab di RS Ummi yang diduga disembunyikan dari satgas COVID-19. Atas dasar itu, pihaknya meminta agar sidang dilangsungkan secara tatap muka. (Baca juga; Jumat Besok, Sidang Habib Rizieq Shihab Digelar Tatap Muka )

"Habib ini didakwa dengan banyak pasal. Kalau sidang harus digelar online, terdakwa tidak akan bisa maksimal membela diri," ujarnya. (Baca juga; 3 Kasus Karantina Kesehatan Habib Rizieq Belum Dapat Dipastikan Digelar Tatap Muka )

Hal itu pun sempat diutarakan Habib Rizieq Shihab dalam persidangan online pada Selasa (23/3/2021) kemarin. Faktor yang mendasari kuasa hukum dan terdakwa meminta sidang digelar tatap muka karena ingin langsung berhadapan dengan Jaksa Penuntut Umum dan saksi-saksi yang nantinya dihadirkan.

"Kemarin eksespi belum dibacakan karena Habib yang menginginkan agar eksepsi dibacakan di ruang persidangan. Sebab, kasus yang menjerat Habib bukanlah perkara biasa," ucapnya. (Baca juga; Ini Alasan Habib Rizieq Ngotot Ingin Sidang Tatap Muka )

Sebelumnya pada sidang Selasa (23/3/2021) Majelis Hakim yang diketuai Suparman Nyompa mengabulkan permintaan Habib Rizieq Shihab dan tim kuasa hukum agar sidang lanjutan Jumat (27/3/2021) digelar secara offline.

Sidang lanjutan perkara Nomor 221, 222, dan 226 pada Jumat (26/3/2021) mendatang masih beragendakan penyampaian eksepsi atau keberatan atas dakwaan Jaksa Penuntut Umum (JPU). Sedangkan sidang untuk perkara Nomor 224, dan 225 dengan susunan Majelis Hakim diketuai Khadwanto diagendakan pemeriksaan saksi dari pihak JPU.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Baru Kena Demam 40 Derajat,...
Baru Kena Demam 40 Derajat, Habib Rizieq Senang Hadir di Reuni 212
Habib Rizieq Serukan...
Habib Rizieq Serukan PA 212 Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, tapi Tetap Kritis
Habib Rizieq saat Reuni...
Habib Rizieq saat Reuni 212: Pilpres-Pilkada Selesai, Jangan Mau Terpecah Belah
Ribuan Jemaah Reuni...
Ribuan Jemaah Reuni 212 Padati Kawasan Monas, Arus Lalin Ramai Lancar
Ada Reuni Akbar 212...
Ada Reuni Akbar 212 Hari Ini, Simak Rekayasa Lalu Lintas di Kawasan Monas
Ada Reuni Akbar 212...
Ada Reuni Akbar 212 di Monas, Habib Rizieq Dijadwalkan Hadir Beri Tausiyah
Catat, Rekayasa Lalu...
Catat, Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas saat Aksi Reuni 212 Besok
Besok Habib Rizieq Hadiri...
Besok Habib Rizieq Hadiri Aksi Reuni 212 di Monas
Suswono Bertemu Habib...
Suswono Bertemu Habib Rizieq Shihab di Makkah, Mardani Ali Sera Bersyukur
Rekomendasi
Bintang Timur Surabaya...
Bintang Timur Surabaya Raih Peringkat Ketiga Futsal Nation Cup 2025
Wamensesneg Ungkap Tujuan...
Wamensesneg Ungkap Tujuan Video Monolog Wapres Gibran: Supaya Tak Ada Lagi Informasi Bias
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
Berita Terkini
TNBBS Terancam Rusak,...
TNBBS Terancam Rusak, Gubernur Lampung Siapkan Langkah Tegas Hadapi Ribuan Perambah
2 jam yang lalu
Gunung Lewotobi Laki-laki...
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Disertai Dentuman Keras, Tinggi Kolom Abu Vulkanik 4.000 Meter
2 jam yang lalu
Wellbeing Festival 2025...
Wellbeing Festival 2025 Ajak Keluarga Tumbuh Bersama Menuju Hidup Selaras dan Bermakna
5 jam yang lalu
Pramono Tak Kuasa Tahan...
Pramono Tak Kuasa Tahan Tangis saat Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
5 jam yang lalu
3 Jenderal Polisi Pimpin...
3 Jenderal Polisi Pimpin Pencarian Iptu Tomi S Marbun di Hutan Belantara Teluk Bintuni Papua Barat
5 jam yang lalu
Organisasi Advokat Tertua...
Organisasi Advokat Tertua PAI Rayakan HUT ke-62 di Bandung, Miliki 16 Ribu Anggota
5 jam yang lalu
Infografis
3 Terobosan Teknologi...
3 Terobosan Teknologi Iran untuk Mempersiapkan Perang Antariksa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved