Risma Diagendakan Meresmikan Museum Olahraga, Namun Tiba-tiba Batal, Ada Apa?

Kamis, 24 Desember 2020 - 09:48 WIB
loading...
Risma Diagendakan Meresmikan Museum Olahraga, Namun Tiba-tiba Batal, Ada Apa?
Menteri Sosial Tri Rismaharini dijadualkan meresmikan Museum Olahraga di Surabaya, namun mendadak batal.Foto/dok
A A A
SURABAYA - Menteri Sosial Tri Rismaharini pagi ini pukul 10.00 WIB sempat diagendakan untuk meresmikan Museum Olahraga yang berada di area Gelora Pancasila Surabaya. Peresmian itu dilakukan Risma dalam kapasitasnya sebagai Wali Kota Surabaya.

Undangan peresmian Museum Olahraga sempat beredar di kalangan jurnalis sejak tadi malam. Namun, undangan itu tiba-tiba dibatalkan dan peresmian museum diundur dalam waktu yang tidak ditentukan.

(Baca juga: Risma Rangkap Jabatan, Pengamat Hukum Tata Negara: Apa yang Mau Dipertahankan? )

“Mohon maaf teman-teman media, agenda peresmian Museum Olahraga dibatalkan,” kata Kasubbag Liputan dan Pers Bagian Humas Pemkot Surabaya Indrianto, Kamis (24/12/2020).

Ia pun tak menjelaskan alasan spesifik terkait pembatalan peresmian museum olahraga yang sudah lama dirancang oleh Risma. Pembatalan itu pun dilakukan secara mendadak. “Iya benar (batal peresmiannya),” ungkapnya.

(Baca juga: Polrestabes Siap Amankan Pelaksanaan Vaksinasi COVID-19 di Surabaya )

Museum olahraga sendiri selama setahun terakhir ini disiapkan Risma sebagai salah satu legacy dirinya di Surabaya. Berbagai atlet legendaris asli Surabaya dilibatkan untuk mengisi koleksi museum seperti pebulutangkis Alan Budikusuma
(msd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4991 seconds (0.1#10.140)