Ratusan Personel Polres Demak Latihan Menembak di Kodim 0716

Rabu, 09 Oktober 2019 - 07:31 WIB
Ratusan Personel Polres Demak Latihan Menembak di Kodim 0716
Ratusan Personel Polres Demak Latihan Menembak di Kodim 0716
A A A
DEMAK - Ratusan personel Polres Demak berlatih menembak di lapangan tembak Kodim 0716 Demak, Desa Jragung, Kecamatan Karangawen, Kabupaten Demak, Selasa, 8 Oktober 2019. Latihan menembak ini untuk mengasah ketangkasan dalam menjalankan tugas karena polisi memiliki risiko tinggi saat bertugas.

Kapolres Demak, AKBP Arief Bahtiar, mengatakan, latihan menembak ini rutin digelar setiap enam bulan sekali. Personel kepolisian yang wajib mengikuti pelatihan menembak berasal dari seluruh unit bagian operasional.

"Polisi yang bertugas khususnya di lapangan memiliki risiko yang tinggi saat menjalankan tugas. Pastinya mereka harus memiliki ketrampilan menembak yang baik. Pelatihan rutin ini bertujuan supaya kemampuan mereka terus terjaga," kata Arief.

Menurut Arief, seorang anggota kepolisian yang telah diberi kepercayaan memegang senjata api harus bisa menjaga profesionalisme. Dalam hal ini, jangan sampai saat bertugas mereka tidak menguasai dengan baik cara penggunaan senjata api.

"Tindakan polisi dalam hal penggunaan senjata api wajib berpedoman pada protap penggunaan senjata api sesuai Perkap (Peraturan Kapolri) Nomor 01 Tahun 2009. Polisi harus menguasai dengan benar teknik menembak," tegasnya.

Kasubbag Humas Polres Demak, Iptu Wigunadi, menambahkan, pelatihan menembak ini akan dilaksanakan secara bertahap selama empat hari. "Sudah tugas dari polisi untuk menuntaskan kasus kriminalitas yang terjadi di wilayahnya. Pelatihan menembak ini sangat bermanfaat bagi polisi yang bertugas di lapangan," tandasnya.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.5212 seconds (0.1#10.140)