Ruang Komputer SMP Negeri 1 Beber Dibobol Maling, 25 Unit Monitor Raib

Kamis, 12 September 2019 - 16:32 WIB
Ruang Komputer SMP Negeri 1 Beber Dibobol Maling, 25 Unit Monitor Raib
Ruang Komputer SMP Negeri 1 Beber Dibobol Maling, 25 Unit Monitor Raib
A A A
CIREBON - Sebanyak 25 lima unit monitor dan satu unit Central Processing Unit (CPU) milik Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Beber, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, raib digondol kawanan pencuri, Kamis (12/9/2019) dinihari. Kawanan pencuri yang diperkirakan lebih dari dua orang, masuk dengan cara merusak teralis ruang laboratorium komputer dan menguras hampir seluruh perangkat computer.

Petugas kepolisian yang menerima laporan pencurian tersebut, langsung melakukan penyelidikan dengan menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP). Sejumlah petugas dari Polsek Beber memeriksa sejumlah sudut ruangan guna mencari titik masuknya kawanan pencuri.

Petugas juga meminta keterangan dari penjaga sekolah yang biasa melakukan kontrol di malam hingga pagi hari. Menurut penjaga sekolah, Omed Ahmad, aksi pencurian tersebut diperkirakan terjadi pada dinihari. Dia melihat kondisi ruang laboratorium komputer acak-acakan pada waktu subuh dan diketahui 25 unit monitor dan satu unit server CPU raib.

Dari hasil olah TKP, petugas menduga kawanan pencuri merupakan specialis pembobolan dan diperkirakan berjumlah lebih dari dua orang. Mereka masuk dengan cara merusak jendela dan teralis pintu utama ruang laboratorium komputer.

“Petugas telah mengumpulkan bahan keterangan awal dan bukti-bukti untuk mengungkap kasus pencurian ini,” kata Kasubag Humas Polres Cirebon Iptu Muhyidin.

Untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut, petugas memasang garis polisi di ruang laboratorium komputer. Petugas masih terus melakukan penyelidikan dan berusaha mengungkap identitas para pelaku. Akibat pencurian ini SMP Negeri 1 Beber mengalami kerugian puluhan juta rupiah dan kegiatan belajar mengajar, khususnya praktik komputer terganggu.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3154 seconds (0.1#10.140)