Tarian Sole Oha Semarakkan Pembukaan F3G Lembata 2019

Selasa, 27 Agustus 2019 - 06:04 WIB
Tarian Sole Oha Semarakkan Pembukaan F3G Lembata 2019
Tarian Sole Oha Semarakkan Pembukaan F3G Lembata 2019
A A A
LEMBATA - Open Ceremony Festival Tiga Gunung Kabupaten Lembata berlangsung meriah. Acara ini menyuguhkan Tarian Sole Oha yang dibawakan Sanggar Tugunuan dari Desa Watodiri, Kecamatan Ile Ape di Kawasan Bukit Cinta Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Senin (26/8/2019) petang.

Ada 104 anggota sanggar yang kebanyakan adalah orangtua itu berhasil menghibur warga yang mengikuti pembukaan festival tiga gunung tahun 2019 di lokasi wisata favorit di Kabupaten Lembata tersebut. Acara ini berlangsung 26-31 Agustus 2019.

Wakil Bupati Lembata Dr Thomas Ola Langoday usai pembukaan Festival Tiga Gunung menjelaskan, tarian Sole Oha adalah tarian pemersatu (Taan Tou) yang menggambarkan amanah dari leluhur Lewotanah Lembata bahwa dalam gerak pembangunan Lembata adalah persatuan.

"Taan Tou adalah membentuk sebuah lingkaran besar yang kemudian bergotong royong bersama-sama membangun Lembata yang di canankan 7 Maret 1954," ungkap Wabup Thomas.

Wabup Thomas berpesan bahwa pelaksanaan Festival Tiga Gunung dan pelaksanaan pembangunan Kabupaten Lembata ke depan hendaknya bersatu membangun Kabupaten Lembata agar ada kemajuan.

"Tidak ada gunanya kita tercerai berai satu dengan yang lainnya karena kita tidak akan pernah mencapai kemajuan," terangnya.

Lebih jauh Wabup Thomas berharap nantinya Festival Tiga Gunung dapat pembangun pariwisata dan memberikan dampak pembangunan di Kabupaten Lembata.

Pembukaan festival diawali dengan Lembata Sunset Trail Family Fun Running Race dari pantai Waijarang menuju Bukit Cinta Lembata, lomba Layang-layang Lembata, kunjungan ke stan-stan (aktivitas Pameran Produk UKM dan Kuliner Lembata), pelepasan secara simbolik peserta Lomba Trkking Blue Mountain Tours dan menikmati sunset bersama Aktivitas Lembata Youth Music and Film Festival (live music).
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.0922 seconds (0.1#10.140)