5 Perampok Sadis 2 Diantaranya Eksekutor yang Masih Remaja Dibekuk Polisi

Kamis, 20 Juni 2019 - 16:28 WIB
5 Perampok Sadis 2 Diantaranya Eksekutor yang Masih Remaja Dibekuk Polisi
5 Perampok Sadis 2 Diantaranya Eksekutor yang Masih Remaja Dibekuk Polisi
A A A
PROBOLINGGO - Sebanyak lima kawanan perampok sadis yang tak segan segan melukai korbanya di Probolinggo berhasil ditangkap polisi, Kamis (20/6/2019). Hingga kini polisi masih memburu tiga pelaku lainya yang masih buron. Kapolsek Tegal Siwalan AKP Ida Bagus Ghede KW mengatakan, lima kawanan perampokan lintas daerah ini berhasil diamankan tim Buser dari Unit Reskrim Polsek Tegal Siwalan, Probolinggo. Aksi mereka tergolong sadis dan tidak segan segan melukai bila korbannya bila berusaha melawan.

“Yang membikin ironis dari lima kawanan tersebut dua diantaranya pemuda berinisial FZ (19) dan AR (19) warga Kecamatan Tegal Siwalan menjadi eksekutor dalam tindak kejahatan ini. Sedangkan rekan lainnya bertugas menjaga situasi dan menjemput barang hasil kejahatannya,” kata Kapolsek.

Komplotan ini, kata Kapolsek, tergolong licin dan terkoordinir sehingga selalu berhasil lolos ketika dikejar polisi.

“Sindikat ini tidak hanya merampok motor namun sejumlah hewan ternak seperti sapi dan mesin diesel penyedot air bersih juga tak luput jadi incaran pelaku,” timpalnya.

Menurut Kapolsek, tertangkapnya komplotan ini berawal dari tertangkapnya tersangka FZ dalam kasus membawa sajam setelah dikembangkn ternyata terlibat dalam kasus berbagai perampokan.

Dari tangan pelaku polisi berhasil mengamankan barang bukti dua buah celurit, sebuah sepeda motor dan udeng (ikat kepala) sakti yang selalu dipakai FZ untuk melakukan aksi jahatnya. Hingga kini polisi terus mengembangkan kasus ini dan mengungkap keberadaan tiga pelaku yang masih buron.

Tertangkapnya sindikat perampok ini mendapat apresiasi dari Kepala Desa Banjar Sawah Mohamad Saleh karena kini warga sedikit tenang dan tidak was was menjaga keamanan desa.

“Apalagi sebentar lagi menjelang Hari Raya Idul Adha sehingga warga bisa memelihara hewannya untuk dijual ke pasar untuk persiapan hari raya besar ini,” kata Kades.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4568 seconds (0.1#10.140)