Kapal Feri Tanjungpinang-Batam Kandas Menabrak Karang, Penumpang Panik

Kamis, 16 Mei 2019 - 21:07 WIB
Kapal Feri Tanjungpinang-Batam Kandas Menabrak Karang, Penumpang Panik
Kapal Feri Tanjungpinang-Batam Kandas Menabrak Karang, Penumpang Panik
A A A
BATAM - Kapal Feri Oceanna Dragon 6 tujuan Tanjungpinang-Batam menabrak karang di sekitar Pulau Nginang, Batam, Kamis (16/5/2019) sekira pukul 18.35 WIB. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Sebab, para penumpang langsung dievakuasi ke kapal Oceanna 9 menuju Pelabuhan Punggur Batam.

"(Kejadiannya) saya kurang tahu pasti seperti apa, karena saya lagi tidur. Tadi tiba-tiba berhenti kayak ngerem mendadak gitu," kata Isdhira salah seorang penumpang kapal, warga Sekupang, Batam, lewat sambungan telepon.

Isdhira menuturkan, setelah kapal berhenti mendadak anak buah kapal (ABK) menyampaikan penyebabnya karena kapal kandas.

"Katanya ABK tadi ada kapalnya nyangkut. Penumpang tadi sempat kaget diawal saja, setelah ditenangkan ABK nggak panik lagi. Jaraknya dari pelabuhan Batam dari lokasi kejadian sekitar 15 menit perjalanan," ujar dia.

Seleng beberapa waktu kemudian, kata dia, seluruh penumpang kapal dievakuasi ke kapal lainnya. Seluruh penumpang kapal juga diberikan life jacket oleh ABK. "Sebentar saja tadi sudah dievakuasi. Tadi berjalan baik-baik saja sampai ke pelabuhan," ujar dia.

Terpisah, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Tanjungpinang Mu'min Maulana membenarkan kapal kandas tersebut. Setelah kejadian, Pos SAR Batam melalukan koordinasi ke pihak agen Kapal Oceanna untuk menanyakan terkait kejadian tersebut.

"Bahwa pihak agen Oceanna menyatakan memang benar bahwa kapal Oceanna dragon 6 kandas. kemudian pihaknya akan mengirimkan kapal Oceanna 9 untuk menarik kapal yang kandas tersebut," ujar Mu'min.

Dari informasi Pos SAR Batam yang menerima pemberitahuan agen kapal, kata dia, untuk para penumpang telah berhasil dievakuasi ke kapal Oceanna 9 yang kemudian akan langsung di bawa ke Pelabuhan Punggur. "Semua penumpang sudah dibawa ke pelabuhan. Tidak ada kendala serius yang dihadapi," tandas Mu'min.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3332 seconds (0.1#10.140)