Bazar dan Pengobatan Gratis Kartini Perindo di Tasikmalaya Diserbu Warga

Senin, 04 Maret 2019 - 01:29 WIB
Bazar dan Pengobatan Gratis Kartini Perindo di Tasikmalaya Diserbu Warga
Bazar dan Pengobatan Gratis Kartini Perindo di Tasikmalaya Diserbu Warga
A A A
TASIKMALAYA - Bazar beras murah dan pengobatan gratis yang digelar Kartini Perindo Tasikmalaya di Kampung Panyalahan RW 08, Desa Sukaherang, Kecamatan Singaparna, Kabupaten, Tasikmalaya, Jawa Barat diserbu warga. Mereka rela berdesakan demi mendapat beras murah yang hanya dalam beberapa jam telah habis dibeli pengunjung.

Ketua Panitia Bazar, Dedi Yudi Wahyudi mengatakan selain bazar dan pengobatan gratis dilakukan juga penyerahan mesin foging untuk masyarakat. Mesin tersebut sebagai kepedulian Partai Perindo dalam turut serta mencegah penyakit demam berdarah.

"Kalau kita terus berpangku tangan pada pemerintah tak akan selesai. Maka kami memulianya demi turut serta meringankan beban masyarakat tadi," kata Yudi yang juga Caleg Perindo untuk DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (3/3/2019).

Ketua DPD Kartini Perindo Kabupaten Tasikmalaya, Siti Nurjanah sangat berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan. Pasalnya masyarakat begitu antusias sekali mengikuti bazar maupun pengobatan gratis.

"Ini buktinya 250 paket beras langsung habis karena kami menjual murah dengan tujuan membantu masyarakat di sini," ujarnya.

Calon Anggota DPR RI dapil Tasik-Garut, Irvan Nasrun mengungkapkan bahwa bazar murah dan pengobatan gratis ini dilakukan di seluruh Indonesia. Kali ini di Kabupaten Tasikmalaya dan minggu depan di Kota Tasikmalaya serta Garut.

"Ya minggu depan di Kota Tasik, serta bukan hanya bazar dan pengobatan gratis tapi ada pemberian kacamata gratis serta membantu UMKM berupa pemberian gerobak," ucap Irvan.

Bazar tersebut diserbu ratusan warga. Merka rela antri untuk menyerahkan kupon seharga Rp10 ribu sebagai bukti pembayaran 2,5 kilogram beras.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6537 seconds (0.1#10.140)