Banjir 1 Meter, Ratusan Warga di Kebumen Dievakuasi

Sabtu, 19 Januari 2019 - 04:50 WIB
Banjir 1 Meter, Ratusan Warga di Kebumen Dievakuasi
Banjir 1 Meter, Ratusan Warga di Kebumen Dievakuasi
A A A
KEBUMEN - Sedikitnya 560 warga tiga desa di Kecamatan Puring, Kebumen, Jawa Tengah dievakuasi akibat banjir setinggi satu meter di kawasan tersebut. Mereka dibawa ke Kantor Kecamatan Puring yang terbebas dari genangan banjir.

"Mereka berasal dari Desa Sidodadi, Madurejo, dan Sidobunder. Kemudian dievakuasi ke Kantor Kecamatan Puring," kata Kapolres Kebumen, AKBP Robert Pardede, kepada awak media, Jumat (18/1/2019).

Dia menambahkan, genangan banjir yang semula melanda enam kecamatan berangsur-angsur surut. Namun, banjir berpindah ke dataran yang lebih rendah ke daerah Puring. Genangan banjir pun merendam jalan dan permukiman warga.

"Untuk kecamatan lain air berangsur surut. Tapi air banjir berpindah ke daerah Puring yang karakteristiknya seperti mangkuk. Jadi air mengalir ke sana dulu sebelum menuju laut. Banjir juga menggenang di Adimulyo, tapi tidak terlalu parah," terangnya.

Menurutnya, masih terdapat warga yang enggan dievakuasi petugas karena harus menjaga harta benda di rumah. Terlebih rumah-rumah yang sudah ditinggikan sehingga terbebas dari genangan banjir. Kebanyakan, hanya akses jalan menuju kediaman warga saja yang tertutup banjir.

"Belum semua warga mengungsi, karena memilih tetap tinggal, mungkin karena alasan harta benda. Untuk di kecamatan lain seperti Alian dan sebagainya yang kemarin kebanjiran, saat ini pengungsinya sudah mulai pulang ke rumah masing-masing,” tukasnya.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5300 seconds (0.1#10.140)