Warga Majalengka Gelar Aksi Peduli Uyghur dan Tsunami Selat Sunda

Jum'at, 28 Desember 2018 - 15:29 WIB
Warga Majalengka Gelar Aksi Peduli Uyghur dan Tsunami Selat Sunda
Warga Majalengka Gelar Aksi Peduli Uyghur dan Tsunami Selat Sunda
A A A
MAJALENGKA - Massa dari sejumlah organisasi di Kabupaten Majalengka menggelar aksi kepedulian Uygur dan korban Tsunami Selat Sunda, Jumat (28/12/2018) siang. Dalam aksinya massa menyampaikan keprihatinannya sekaligus dukungan kepada warga Uyghur.

Selain itu, aksi juga diisi dengan penggalangan dana untuk masyarakat terdampak bencana alam Tsunami Selat Sunda. Untuk bencana alam itu, beberapa peserta aksi terlihat berkeliling sambil membawa kardus, guna menghimpun donasi dari masyarakat.

"Mangga, teman-teman bisa masuk ke kantor. Tentunya dengan sopan santun," teriak koordinator aksi dari atas mobil komando.

Aksi massa mengambil titik kumpul di depan Masjid Agung Al-Imam Majalengka. Dari sana, mereka kemudian melakukan long march ke depan pendopo (yang lokasinya bersebelahan dengan Masjid Agung), Eks Pujasera, DPRD dan kembali ke Pendopo.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0204 seconds (0.1#10.140)