Peringati Hari Ibu, Ratusan Ibu-ibu Pengajian Lomba Merangkai Tasbih

Senin, 24 Desember 2018 - 02:15 WIB
Peringati Hari Ibu, Ratusan Ibu-ibu Pengajian Lomba Merangkai Tasbih
Peringati Hari Ibu, Ratusan Ibu-ibu Pengajian Lomba Merangkai Tasbih
A A A
POLEWALI MANDAR - Ratusan ibu-ibu paruh baya Majelis Taklim Ratih Al Ka’faa mengikuti berbagai macam lomba yang digelar di Kelurahan Polewali, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Salah satunya lomba merangkai tasbih.

Tak hanya kesulitan dalam merangkai tasbih, tinggkah laku para ibu-ibu pengajian ini pun membuat suasana semakin menarik dan menghibur.
Rratusan ibu-ibu pengajian ini mengikuti lomba tersebut dalam rangka memperingati hari ibu.Dari lima jenis lomba yang digelar, yang menyedot perhatian karena cukup unik yakni lomba merangkai tasbih. Keunikan lomba merangkai tasbih ini sendiri dimana pesertanya bukanlah ibu-ibu muda melainkan para ibu berusia lanjut atau nenek nenek.Lomba merangkai tasbih ini diikuti kurang lebih 200 peserta dari ibu Majelis Taklim Ratih Al Ka’faa. Tantangan lomba merangkai tasbih sendiri cukup tinggi, terlebih lagi para peserta yang usianya sudah di atas 50 tahun tentu saja penglihatan mulai terganggu.
Dimana biji-biji tabish berukuran kecil tersebut harus dirangkai menjadi satu hingga berebentuk tasbih yang siap digunakan.

Meski sulit, namun para ibu paruh baya ini tetap semangat mengikuti lomba dalam memeriahkan Hari ibu dan HUT Yayasan Ratih Al Ka’faa.
Selain merangkai tasbih juga digelar lomba lainnya seperti lomba tadarrus salawat hifsil qur’an dan kultum.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3519 seconds (0.1#10.140)