Diterjang Banjir Jembatan Botof di NTT Putus Total

Kamis, 29 November 2018 - 13:46 WIB
Diterjang Banjir Jembatan Botof di NTT Putus Total
Diterjang Banjir Jembatan Botof di NTT Putus Total
A A A
KEFAMENANU - Jembatan penghubung Kecamatan Biboki Moenleu ke ibu kota Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT) putus setelah diterjang banjir.

“Hujan deras selama dua jam, banjir meluap dan akhirnya mengikis sisi kiri dan kanan jembatan akhirnya putus. Sekarang tidak bisa lewat lagi, arus transportasi macet total,” kata Kepala Desa Botof Primus Olin, Kamis, (29/11/2018).

Primus Olin mengatakan, mengakui jembatan yang putus diterjang banjir sudah berusia 32 tahun, dibangun pada 1986. Sayangnya konstruksi jembatan yang berada di Desa Botof, Kecamatan Insana, Kabupaten Timor Tengah Utara itu, tidak sesuai standar.

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Timor Tengah Utara, Januarius Salem, mengatakan, segera membuat jalur alternatif agar warga bisa menggunakan sebagai akses jalan sementara.

“Kita tetap siap membantu membuka jalan alternatif, tetapi masyarakat harus merelakan sebagain tanahnya untuk dijadikan sebagai jalur sementara hingga proses pekerjaan ulang jembatan itu,” tuturnya.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6276 seconds (0.1#10.140)