Nelayan Enggan Melaut Akibat Gelombang Tinggi, Stok Ikan TPI di Lebak Kosong

Sabtu, 16 Maret 2024 - 20:40 WIB
loading...
Nelayan Enggan Melaut Akibat Gelombang Tinggi, Stok Ikan TPI di Lebak Kosong
Gelombang tinggi membuat nelayan Lebak, Banten enggan melaut sejak sepekan lalu akibat gelombang tinggi. Dampaknya, stok ikan di TPI mengalami kekosongan. Foto/MPI/Fariz Abdullah
A A A
LEBAK - Gelombang tinggi membuat nelayan Lebak, Banten enggan melaut sejak sepekan lalu akibat gelombang tinggi. Dampaknya, stok ikan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) mengalami kekosongan.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Lebak, Winda Triana membenarkan kekosongan ikan terjadi karena para nelayan tidak melaut sejak beberapa waktu lalu.



"Iya kalau stok di TPI kosong karena nelayan juga kan enggak melaut sudah sepekan lantaran gelombang tinggi (cuaca ekstrem)," kata Winda saat dihubungi, Sabtu (16/3/2024).



Meski demikian, menurut Winda, stok ikan untuk kebutuhan masyarakat masih aman lantaran Pemerintah Kabupaten Lebak masih memiliki stok lainnya.

"Masih tercover kalau yang untuk kebutuhan masyarakat," ujarnya.

Winda menerangkan bahwa jumlah nelayan 3.600 orang di pesisir selatan Kabupaten Lebak mulai Pantai Binuangeun, Karangmalang, Bagedur, Cihara, Suka Hujan, Pasput, Cibobos.



Selanjutnya Panggarangan, Bayah, Karangtaraje, Pulomanuk dan Sawarna yang melaut sekitar 10 persen karena gelombang tinggi hingga 4,0 meter.

Sementara Ketua Nelayan Bayah, Agus Basri mengatakan selain karena faktor cuaca, para nelayan juga enggak melaut karena terdapat beberapa kapal yang mengalami kerusakan.

"Kapal nelayan ada yang rusak akibat gelombang tinggi. Jadi mereka sementara waktu tidak melaut," ujarnya.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1868 seconds (0.1#10.140)