Temui Empat Parpol Pengusung, Gus Ipul Minta Maaf

Kamis, 12 Juli 2018 - 15:14 WIB
Temui Empat Parpol Pengusung, Gus Ipul Minta Maaf
Temui Empat Parpol Pengusung, Gus Ipul Minta Maaf
A A A
SURABAYA - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur (Jatim) nomor urut 2 Saifullah Yusuf menghadap pimpinan partai pengusungnya dalam Pilgub Jatim 2018.

Dalam kesempatan tersebut, Gus Ipul, panggilan akrab Saifullah Yusuf melaporkan seluruh proses Pilgub Jatim dan hasil akhirnya.

"Saya sejak hari Ju’mat lalu telah bertemu dengan pimpinan partai pendukung seperti Sekjen PDIP, Ketua Umum Partai Gerindra, Dewan Syuro PKS, dan Ketua Umum PKB. Semua saya temui untuk melaporkan seluruh proses Pilgub Jatim, dimana saya diusung oleh keempat partai tersebut," kata Gus Ipul, Kamis (12/7/2018)

Gus Ipul, menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan yang diberikan. Selain itu Gus Ipul juga meminta maaf karena belum menjadi pemenang."Ada dua yang saya sampaikan, yaitu terima kasih atas dukungannya dan mohon maaf kita belum jadi pemenang," katanya.
Karena itu Gus Ipul menyampaikan terima kasih kepada seluruh warga Jawa Timur yang telah datang ke TPS untuk menentukan pilihannya."Kita mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada KPU, aparat keamanan, dan semuanya yang terlibat dalam menciptakan Jatim yang aman," katanya.
Kepada pasangan Khofifah - Emil yang memenangi kompetisi ini, Gus Ipul juga berharap Jatim makin sejahtera. "Ya tentu kita ucapkan selamat bekerja, sukses selalu untuk Bu Khofifah dan Mas Emil. Mudah-mudahan, harapan masyarakat untuk lebih maju ekonominya, meningkat, Jawa Timur aman, itu bisa diwujudkan ke depan," ujarnya.Karena itu, mantan Ketua GP Ansor ini berharap semua warga Jatim bisa berpartisipasi dalam proses pembangunan.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4193 seconds (0.1#10.140)