Cegah PNS Bolos, Pemkab Banyumas Gunakan Cara Ini

Kamis, 21 Juni 2018 - 09:40 WIB
Cegah PNS Bolos, Pemkab Banyumas Gunakan Cara Ini
Cegah PNS Bolos, Pemkab Banyumas Gunakan Cara Ini
A A A
PURWOKERTO - Pemerintah Kabupaten Banyumas memiliki cara tersendiri agar para Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Banyumas tidak bolos pada hari pertama pascacuti Lebaran ini.

Menurut Kasubag Pemberitaan dan Dokumentasi Pemkab Banyumas Ahmad Saefudin, pihaknya menggunakan sistem absensi elektronik wajah.

"Absensi seperti ini valid dan bagi pegawai tidak bisa lagi menitip absen. Kami gunakan absen seperti ini sudah setahun terakhir," ujar Ahmad Saefudin, Kamis (21/6/2018).
Cegah PNS Bolos, Pemkab Banyumas Gunakan Cara Ini

Sementara, berdasarkan pantauan MNC Media, pada hari pertama kerja pasca-cuti bersama Lebaran, masih ada PNS atau ASN di lingkungan Pemkab Banyumas yang terlambat ikut upacara. Para PNS ini tampak berlari agar bisa masuk ke barisan peserta upacara.

Beberapa PNS bahkan terlambat cukup lama dan baru tiba saat Sekretaris Daerah Banyumas Wahyu Budi Saptono memberikan sambutan. Seusai upacara, digelar halalbihalal.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6203 seconds (0.1#10.140)