Hafal Alquran di Bulan Ramadhan, Puluhan Santri Napi Lapas Pangkalan Bun Diwisuda

Minggu, 10 Juni 2018 - 16:27 WIB
Hafal Alquran di Bulan Ramadhan, Puluhan Santri Napi Lapas Pangkalan Bun Diwisuda
Hafal Alquran di Bulan Ramadhan, Puluhan Santri Napi Lapas Pangkalan Bun Diwisuda
A A A
KOTAWARINGIN BARAT - Bulan Ramadhan adalah bulan yang suci dan penuh keberkahan. Tak terkecuali bagi narapidana di Lapas Klas 2B Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng memaknai arti Ramadhan dan berlomba lomba untuk mencari pahala di bulan yang baik ini. Setelah lancar membaca Iqro dan Tahfizd Alquran, sebanyak 68 narapidana, Sabtu 9 Juni 2018 diwisuda.

“Ini merupakan wisuda yang pertama. 66 napi diwisuda setelah lancar Iqro’ dan dua napi diwisuda Tahfidz Alquran 1 juzz (juzz 30),” ujar Kepala Lapas Klas 2B Pangkalan Bun, Kusnan kepada wartawan usai menyaksikan wisuda puluhan napi, Sabtu malam.

Kasi Binadik dan Giatja Lapas Klas 2B Pangkalan Bun, Peni Hadi menambahkan, wisuda para napi yang hafal surat Alquran ini digelar untuk memberikan apresiassi kepada warga binaan karena telah melakukan kegiatan keagamaan yang sangat positif.

Hal itu bisa terwujud karena di dalam juga terdapat Pondok Pesantren AT Taubah, Cabang Yayasan Ponpes Sabilur Rosyad tempat para napi belajar. Dari 68 napi yang diwisuda, terbagi dalam dua katergori yakni 66 napi diwisuda setelah lancar Iqro’ dan 2 napi diwisuda Tahfidz Alquran 1 juzz (juzz 30).

Pihaknya akan terus menggalakkan para napi untuk belajar agama. Sebab dengan begitu, mereka akan lebih dengan dengan Tuhan. Sehingga mereka akan benar-benar bertaubat saat tak lagi menjadi warga binaan dan membaur dengan masyarakat.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7687 seconds (0.1#10.140)