Asapi 1.000 Rumah, Perindo Selamatkan Ribuan Warga Semarang

Minggu, 06 Mei 2018 - 12:29 WIB
Asapi 1.000 Rumah, Perindo Selamatkan Ribuan Warga Semarang
Asapi 1.000 Rumah, Perindo Selamatkan Ribuan Warga Semarang
A A A
SEMARANG - Partai Perindo tak pernah lelah menggelar kegiatan untuk menjaga kesehatan rakyat. Hari ini, sekitar 1.000 rumah di permukiman padat penduduk Kota Semarang Jateng mendapat giliran fogging untuk membasmi demam berdarah dengue (DBD).

Puluhan petugas dikerahkan untuk menyisir rumah-rumah di RW 11 dan 12, Kelurahan Gemah Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang. Tak hanya rumah, selokan dan taman-taman bunga juga menjadi sasaran pengasapan fogging.

"Kita melakukan fogging sejak pagi, karena banyak rumah yang harus diasapi. Ada sekitar 1.000 rumah dengan jumlah penduduk mencapai 3.000-an jiwa," ujar Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) Partai Perindo, Sri Rusriyanti, Minggu (6/5/2018).

Warga menyambut antusias fogging itu karena khawatir penyebaran nyamuk Aedes aegepty. Mereka turut mengawal petugas sembari menunjukkan lokasi yang perlu difogging karena berpotensi menjadi sarang nyamuk.

"Warga antusias sekali karena sebelumnya ada satu keluarga yang terdiri dua orang terserang DBD. Makanya kita langsung melakukan fogging. Selain itu juga memasang stiker di rumah-rumah, yang berisi imbauan agar warga menjaga pola hidup sehat dan pemberantasan DBD," beber guru Paud tersebut.

Ketua RW 11 Joko Budi Haryanto meminta kegiatan Partai Perindo itu perlu dilakukan secara rutin karena sangat dibutuhkan warga. "Terima kasih sekali buat Partai Perindo, semoga tetap jaya. Ke depan kegiatan fogging ini juga perlu dilakukan lagi agar kami tidak was-was dengan wabah DBD," terangnya.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4819 seconds (0.1#10.140)