Gus Ipul Sebut Tak Ada Persiapan Khusus Jelang Debat Perdana Pilgub Jatim

Selasa, 10 April 2018 - 14:26 WIB
Gus Ipul Sebut Tak Ada Persiapan Khusus Jelang Debat Perdana Pilgub Jatim
Gus Ipul Sebut Tak Ada Persiapan Khusus Jelang Debat Perdana Pilgub Jatim
A A A
SURABAYA - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur (Jatim) nomor urut 2 Saifullah Yusuf menyebut tak banyak melakukan persiapan jelang penyelenggaraan Debat Kandidat yang digelar pada Selasa (10/4/2018). Menurutnya, selama ini telah menyiapkan serangkaian program kerja hasil dari bertemu masyarakat.

"Biasa saja. Semua jalan biasa. Kami mematangkan visi dan misi saja," ujar Gus Ipul, panggilan akrab Saifullah Yusuf, ketika ditemui di Surabaya, Selasa (10/4/2018).

Terkait tema 'Kesejahteraan Sosial' yang akan menjadi tema pembahasan debat, Gus Ipul mengatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan beberapa program andalan. "Program itu ada kaitannya dengan perempuan dan anak. Kami akan menyampaikan apa yang menjadi keyakinan kami untuk kesejahteraan Jawa Timur," ujarnya.

"Sekalipun nanti program yang kami sampaikan berbeda dengan yang lain, kami tetap percaya, program kami yang dibutuhkan oleh rakyat Jawa Timur," jelas Wakil Gubernur Jawa Timur dua periode ini.

Menurut Gus Ipul, selama ini pihaknya telah bertemu masyarakat sekaligus menyerap aspirasi masyarakat. Selama ini penyusunan program tak lepas dari proses bertanya kepada masyarakat. Sehingga, tanpa adanya persiapan yang khusus, dia merasa cukup untuk debat. Visi dan misi juga telah disusun melalui persiapan yang panjang.

"Kita sampaikan apa yang kita sudah lakukan dan yakini. Yang lain setuju dan tidak setuju, itu soal lain. Kita sampaikan program-program, selebihnya kita serahkan ke publik," ujarnya.

Pagi hari tadi, sekitar pukul 08.30 WIB Gus Ipul mendatangi Masjid Al Akbar untuk melaksanakan Salat Duha bersama sejumlah kiai sepuh. Seusai Salat Duha, Gus Ipul langsung menuju sebuah warung sekitar masjid dengan mengajak sejumlah wartawan.

Ketika ditanya apakah ada doa khusus saat salat bersama sejumlah kiai sepuh Gus Ipul hanya menjawab,"Doanya, doa umum. Yakni, dijauhkan dari musibah dan selamat dunia akhirat. Kita ingin proses debat dilewati dengan kegembiraan."

Diketahui, KPU Jatim rencananya menggelar debat pertama Pilgub Jatim 2018 pada Selasa (10/4/2018) malam. Debat kali ini akan Berlangsung di Dyandra Convention Hall, Surabaya. Acara ini akan dimulai pukul 19.00 WIB. (Baca Juga: Debat Perdana Pilgub Jatim Disiarkan Langsung iNews(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.2144 seconds (0.1#10.140)