Sertijab Pangdam Bukit Barisan, Mayjen Ibnu Triwidodo Minta Prajurit Tidak Berpolitik Praktis

Jum'at, 23 Maret 2018 - 16:55 WIB
Sertijab Pangdam Bukit Barisan, Mayjen Ibnu Triwidodo Minta Prajurit Tidak Berpolitik Praktis
Sertijab Pangdam Bukit Barisan, Mayjen Ibnu Triwidodo Minta Prajurit Tidak Berpolitik Praktis
A A A
MEDAN - Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Cucu Soemantri digantikan dengan Mayjen TNI Ibnu Triwidodo sebagai Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) I/Bukit Barisan (BB). Serah terima jabatan (sertijab) dilaksanakan di halaman Markas Kodam I/BB, Jalan Gatot Subroto, Medan, Jumat (23/3/2018).

Serah terima jabatan itu diawali upacara dan dilanjutkan atraksi dari prajurit serta memamerkan alutsista. Pangdam I/BB Mayjen TNI Ibnu Triwidodo memastikan TNI akan tetap netral meski ada purnawirawan yang turut menjadi peserta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun ini.

"Jangan berandai-andai. Semua akan meyakinkan prajurit kami patuh, termasuk Polri. Posisi TNI adalah netral itu amanat undang-undang karena tidak boleh lagi terlibat dalam politik praktis," jelasnya seusai sertijab.

Ibnu juga mengimbau kepada para prajurit agar tidak mengintervensi keluarganya untuk mengarahkan dukungan ke salah satu pasangan calon pada Pilkada Sumut ini. "Keluarga itu sipil. Jadi kita enggak boleh intervensi. Tapi sesuai saya bilang bebas, umum, dan rahasia," ungkapnya.

Mayjen TNI Ibnu Triwododo sebelumnya merupakan tenaga pengajar di Lembaga Pertahanan Nasional (Lemhanas). Sedangkan Mayjen TNI Cucu Sumanti dimutasi menjadi Staf Khusus KSAD.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5225 seconds (0.1#10.140)