Lawan Berat Naga Bonar

Kamis, 18 Januari 2018 - 07:00 WIB
Lawan Berat Naga Bonar
Lawan Berat Naga Bonar
A A A
LIKA-liku menuju Pilkada Jawa Barat 2018 akhirnya terjawab. Setelah melalui proses alot dan panjang selama beberapa bulan terakhir, empat pasangan telah resmi mendaftar dalam perebutan kursi Jabar 1 dan 2 pada Juni mendatang. Secara matematis, pasangan Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi memiliki dukungan tertinggi. Mereka diusung partai Demokrat dan Golkar dengan 29 kursi DPRD.

Selanjutnya, pasangan Sudrajat-Syaikhu, diusung Gerindra, PKS, dan PAN dengan 27 kursi DPRD. Duet lainnya adalah Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum yang diusung Nasdem, PKB, PPP, dan Hanura dengan 24 kursi DPRD. Terakhir adalah pasangan TB Hasanudin-Anton Charliyan didukung PDI Perjuangan dengan 20 kursi DPRD.

Dengan dukungan partai pemilik kursi sebanyak itu tentu tidak menjamin bahwa Deddy bakal memenangkan pertarungan. Deddy sendiri juga menganggap terlalu dini untuk memprediksi siapa yang bakal memang. Di atas kertas, ia memang memiliki dukungan tertinggi dari perolehan kursi legislatif di Jabar. Namun, Demiz –begitu ia sering disapa- tak mau jumawa. Ia mengklaim, semua pasangan calon punya peluang kuat.

Di sisi lain, statusnya sebagai petahana juga tidak bisa jadi kunci kemenangan. Bahkan, ia menyadari rivalitas semakin berat untuk merebut suara masyarakat Tanah Priangan. "Semuanya punya peluang untuk jadi gubernur dan wakil gubernur. Semuanya berat," cetusnya usai mendaftar ke kantor KPU Jabar, Selasa (9/1/2018) pekan lalu.

Perjalanan pasangan Demiz dan Dedi atau duo DM yang penuh liku, kini menanti takdir baik. Bila dilihat dari ketiga pasangan lainnya, sosok Ridwan Kamil bisa dibilang menjadi lawan paling tangguh. Sejumlah survei menampatkan Emil —sapaan akrab Walikota Bandung tersebut— sebagai calon terkuat.

Bagaimana peluang duo DM dalam kontestasi Pilgub Jabar 2018? Siapa saja lawan terberatnya? Simak laporan selengkapnya di Majalah SINDO Weekly Edisi 46/VI/2017 yang terbit Senin (15/01/2018).
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7603 seconds (0.1#10.140)