Ribuan Orang Bakal Arak Ganjar-Yasin Daftar ke KPU Jateng

Selasa, 09 Januari 2018 - 11:18 WIB
Ribuan Orang Bakal Arak Ganjar-Yasin Daftar ke KPU Jateng
Ribuan Orang Bakal Arak Ganjar-Yasin Daftar ke KPU Jateng
A A A
SEMARANG - Ribuan orang dari berbagai elemen masyarakat dan simpatisan bakal mengarak Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Taj Yasin Maimoen Zubair saat mendaftarkan diri ke KPU Jateng, Selasa (9/1/2018) siang. Konsep yang diambil adalah kebinekaan nusantara.

Ganjar-Yasin akan berangkat ke KPU Jateng pukul 13.30. Sebelum berangkat, Ganjar-Yasin dan pengurus partai direncanakan melaksanakan Salat Zuhur di masjid samping Panti Marhaenis. Ganjar-Yasin akan mengenakan beskap sebagai representasi budaya Jawa Tengah.

Rute yang akan dilalui pasangan ini dan rombongan adalah Kantor DPD PDIP Jateng Panti Marhenis di Jalan Brigjen Sudiarto menuju Jalan Ahmad Yani, Simpanglima, dan Jalan Pahlawan. Ganjar-Yasin, pengurus partai koalisi, dan sejumlah bupati/wali kota berangkat naik andong dari Panti Marhaenis. Disiapkan 20 andong untuk keperluan ini beserta lima bus untuk jajaran partai.

Sementara, rombongan terbesar menunggu di depan Kantor Gubernur Jateng di Jalan Pahlawan. Mereka terdiri dari kader partai daerah, relawan Dulur Ganjar 35 kabupaten/kota, petani tembakau Temanggung, 16 kelompok kesenian dari berbagai daerah, pegiat wisata, UMKM, dan simpatisan.

Di Jalan Pahlawan, Ganjar-Yasin direncanakan berhenti sejenak menemui masyarakat pendukung untuk kemudian bersama-sama berjalan kaki menuju Kantor KPU Jateng.

Ketua KPU Jateng Joko Purnomo mengaku sudah menerima laporan dari pihak parpol pengusung pasangan Ganjar-Yasin. "Kita mendapatkan informasi kemarin, rencananya siang ini habis Zuhur," ujarnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0040 seconds (0.1#10.140)