Cegah DBD, Rescue Perindo Jatim Asapi Ratusan Rumah di Tuban

Minggu, 12 November 2017 - 21:49 WIB
Cegah DBD, Rescue Perindo Jatim Asapi Ratusan Rumah di Tuban
Cegah DBD, Rescue Perindo Jatim Asapi Ratusan Rumah di Tuban
A A A
TUBAN - Upaya menyelamatkan warga dari serangan demam berdarah dengue (DBD) terus digalakan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Rescue Perindo Jawa Timur (Jatim), Minggu (12/11/2017).

Setelah pekan lalu di wilayah Kabupaten Bojonegoro, hari ini giliran ratusan rumah di RT 02-04 RW 04, Desa Sidorejo, Kecamatan Kota, Kabupaten Tuban, Jatim, yang mendapat giliran fogging gratis.

Kegiatan fogging gratis ini dilakukan Tim DPW Rescue Perindo Jatim sejak pukul 09.30 WIB. Sebanyak dua mesin fogging diterjunkan langsung ke lokasi guna melakukan pengasapan. Ketua DPW Rescue Perindo Jatim Suci Rakhmawati terjun memimpin pelaksanaan fogging gratis ini.

Ada sebanyak 300 lebih rumah penduduk yang dilakukan fogging gratis kali ini. Sasarannya, selain rumah-rumah warga, petugas fogging dari DPW Rescue Perindo Jatim juga melakukan pengasapan di pekarangan rumah dan saluran drainase di sekitar lokasi.

"Sesuai dengan permintaan warga yang kita terima, hari ini kami melakukan bakti sosial berupa fogging gratis di RT 02-04 RW 04, Desa Sidorejo, Kecamatan Kota, Kabupaten Tuban," tutur Suci.

Suci menuturkan, memang sasaran fogging gratis ini tidak hanya rumah-rumah penduduk. Tempat-tempat yang diduga menjadi sarang nyamuk aedes aegypti juga disasar.

"Karena kondisinya kemarin habis diguyur hujan, sehingga banyak menimbulkan genangan air, maka seluruh tempat yang berpotensi menjadi lokasi perkembangbiakan nyamuk kita lakukan pengasapan," ujarnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7396 seconds (0.1#10.140)