DPRD Sumut Bakal Dampingi Keluarga Tahanan yang Tewas di Mapolsek

Selasa, 05 September 2017 - 13:27 WIB
DPRD Sumut Bakal Dampingi Keluarga Tahanan yang Tewas di Mapolsek
DPRD Sumut Bakal Dampingi Keluarga Tahanan yang Tewas di Mapolsek
A A A
TAPANULI SELATAN - DPRD Sumatera Utara akan mendampingi keluarga Ripzal Siregar, tahanan yang tewas di Mapolsek Batangtoru, Kecamatan Batangtoru, Kabupaten Tapanuli Selatan.

Tindakan tersebut bertujuan agar kebenaran dalam kasus itu terungkap. "Kami akan dampingi pihak keluarga tahanan yang tewas tersebut, sehingga kebenaran kasus ini terungkap," ujar anggota Fraksi PDIP Sumut, Sutrisno Pangaribuan kepada SINDOnews.

Dia mengaku prihatin dengan kasus itu. Pasalnya, dengan mudahnya pihak penegak hukum memvonis Ripzal tewas karena bunuh diri. Padahal korban ditahan karena berkelahi dengan oknum polisi yang diduga bertugas di Mapolsek itu.

"Seorang terduga teroris saja mempunyai hak untuk dilindungi, apalagi masyarakat biasa," tandasnya.

DPRD Sumut akan menunggu hasil autopsi yang saat ini sedang dijalankan oleh pihak kepolisian. (Baca: Tahanan Mapolsek Tewas, Polisi Sebut Bunuh Diri namun Keluarga Menolak).

Apabila terbukti ada unsur kekesarasan terhadap Ripzal, sehingga menimbulkan kematian, maka DPRD Sumut akan langsung menggiring kasus tersebut ke tingkat nasional, sehingga kejadian seperti ini tidak terulang di Indonesia.

"Saya hanya minta agar ini diungkap, jangan bunuh diri dijadikan kambing hitam kematian," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6519 seconds (0.1#10.140)