Kapolres Sidoarjo Berharap Renovasi Asrama Pacu Kinerja Anggota

Sabtu, 19 Agustus 2017 - 08:05 WIB
Kapolres Sidoarjo Berharap Renovasi Asrama Pacu Kinerja Anggota
Kapolres Sidoarjo Berharap Renovasi Asrama Pacu Kinerja Anggota
A A A
SIDOARJO - Untuk meningkatkan peran sebagai pengayom dan pelindung masyarakat, Polresta Sidoarjo, Jawa Timur terus melakukan pembenahan.

Pembenahan dilakukan sebagai upaya memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat. Salah satunya, memperbaiki dan merenovasi rumah dinas dan asrama Polri yang ditempati anggota. Seluruh rumah dinas dan asrama Polri di sekitar Mapolresta Sidoarjo akan diperbaiki dan "dipercantik".

Hal tersebut untuk memberikan kenyamanan bagi anggota yang diharapkan memacu kinerja anggota Polresta Sidoarjo agar lebih giat menjalankan tugas melayani dan melindungi masyarakat.

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Himawan Bayu Aji yang melakukan inspeksi mendadak (sidak) rumah dinas dan asrama polri mengharapkan renovasi rumah dinas dan asrama membuat anggotanya lebih semangat dalam mengemban tugas negara.

Perbaikan dan renovasi rumah dinas dan asrama Polri ini di antaranya memperbaiki sejumlah bagian bangunan yang rusak, serta "mempercantik" dengan pengecatan ulang sehingga bangunan bersih dan indah.

"Ini merupakan upaya pimpinan Polresta Sidoarjo untuk memberikan sarana kepada anggota agar mereka bisa istirahat dengan nyaman dan tenang setelah tenaga mereka diforsir untuk pelayanan masyarakat," ujar Himawan Bayu Aji, Sabtu (19/8/2017).

Renovasi fasilitas tersebut merupakan salah satu bentuk perhatian dan penghargaan Kapolresta Sidoarjo kepada anggota Polresta Sidoarjo yang selama ini dinilai cukup cekatan dan handal dlm melayani masyarakat.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7754 seconds (0.1#10.140)